SuaraJabar.id - Maudy Ayunda diduga telah menikah. Kabar ini membuat heboh jagad media sosial, utamanya di kalangan para pengikut setia penyanyi berprestasi tersebut.
Maudy dikabarkan menikah pada Minggu (22/5/2022). Meski belum ada konfirmasi resmi dari pihak Maudy maupun keluarganya, namun ucapan dari para rekan artis dan postingan akun Instagram miliknya seolah membenarkan kabar itu.
Melalui feed Instagram @maudyayunda, Maudy mengunggah potret dirinya berbusana kebaya pengantin, begitu pun pria pasangannya.
Ia juga mengunggah potret prewedding dirinya menggunakan konsep ala Korea dengan pakaian Hanbok.
Baca Juga: Sepak Terjang Jesse Choi, Pria Keturunan Korea-Amerika yang Diduga Nikahi Maudy Ayunda
Nama Maudy Ayunda pun langsung menjadi trending topik pada lama Twitter hingga pagi ini. Banyak warganet yang terkejut dan tak menyangka kabar indah ini datang begitu cepat dan tiba tiba.
Berbagai komentar berisi perbincangan mengenai pernikahan dua alumni Stanford University ini pun mewarnai kolom laman Twitter.
"Dis Maudy Ayunda nikah guys, kaget + seneng congrat ya," cuit akun @ARE***.
"Maudy Ayunda adalah definisi sat set sat set jadi," timpal yang lain @rade***.
"Maudy Ayunda gak ada hujan gak ada angin tiba tiba menikah," sahut @cilo***.
Baca Juga: Maudy Ayunda Mendadak Jadi Sorotan Hingga Banjir Ucapan Selamat
"Ya Allah kepengen kayak Maudy Ayunda yang diem diem kasih kabar bahagia dan bikin kaget sejagad," kata akun @aep***.
"Maudy Ayunda tiba tiba udah nikah aja inilah bukti bahwa mending diem-diem lalu nikah dan bikin orang-orang kaget daripada umbar sana sini eh malah putus," tulis akun @sssin***.
Maudy Ayunda menikahi seorang pengusaha keturunan Korea - Amerika yang ditemuinya pada saat ia menempuh pendidikan di Stanford University.
Fashion Desainer Didiet Maulana memberikan bocoran bahwa suami Maudy berinisial J yang diduga Jesse Choi pria yang lahir di Korea namun tumbuh besar di Amerika.
Jesse Choi mengenyam pendidikan di dua Universitas ternama Stanford University Graduate School of Business dan Columbia University in the City of New York.
Suami Maudy Ayunda ini merupakan seorang investor di berbagai bidang diantaranya perusahaan bernama EIR AC Ventures yang merupakan dana Ventura teknologi yang berfokus pada disrupsi digital Indonesia.
Ia juga merambah Payfazz yakni startup fintech terkemuka di Indonesia. Jesse Choi juga investor di tim ekuitas swasta yang berinvestasi di perusahaan perawatan kesehatan dan konsumen, ritel, restoran.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Kunjungi Cucu, Tas Mewah Iriana Jokowi Senilai Rp 100 Juta Jadi Sorotan Netizen: Merakyat Banget
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Hary Tanoesoedibjo Ikut Perayaan Kemenangan Donald Trump, Netizen: Menang Karena Dukungan Perindo
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan