SuaraJabar.id - Diduga gagal menanjak, sebuah mobil bak terbuka bernomor polisi F 8059 HF terjun ke jurang kemudian menimpa atap mushola di Sukabumi.
Peristiwa itu diketahui terjadi di Kampung Wanamukti RT 01/13 Desa Cisarua, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi.
Kecelakaan tunggal yang dialami mobil pengangkut semen tersebut terjadi pada Kamis (2/6/2022) sekira pukul 10.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, mobil berangkat dari toko bangunan yang masih di Nagrak menuju warga di Kampung Wanamukti.
Baca Juga: Rekonstruksi Kecelakaan Bus PO Ardiansyah di Tol Mojokerto, Sopir Terpental 20 Meter
"Awalnya mobil muatan semen itu mau menanjak, namun mundur lagi. Ketika akan menanjak yang kedua kali, kembali tidak kuat sehingga tidak terkontrol, mundur, dan menimpa musala," kata saksi mata, Nunung (49), mengutip dari sukabumiupdate.com -jaringan Suaa.com, Kamis (2/6/2022).
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun sopir mengalami luka ringan pada bagian punggung.
Menurut Nunung, di lokasi ini kerap terjadi kecelakaan tunggal mobil tidak kuat menanjak. "Ini sudah empat kali. Tapi tidak pernah ada korban jiwa," ucapnya.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Ipda M Yanuar Fajar mengatakan kecelakaan bermula saat mobil tersebut melintasi jalan lurus menanjak.
Mobil tidak kuat menanjak lalu mundur dan menimpa musala Al-Bahkti di kiri jalan dengan posisi akhir ban mobil ada di atas.
Hingga berita ini ditayangkan, mobil bak tersebut belum dievakuasi karena menunggu pihak kepolisian.
Baca Juga: Wanita Turki Ini Harus Hidup dengan Setengah Kepala, Sang Ibu Minta Keadilan
Berita Terkait
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
-
Kecelakaan Maut Bus Rombongan Bonek, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional