SuaraJabar.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dinobatkan sebagai The Best Bank Service Excellence 2022 berdasarkan hasil kajian Marketing Research Indonesia (MRI) yang dipublikasikan Majalah InfoBank. Predikat tersebut mencerminkan tingginya tingkat kepuasan nasabah terhadap layanan yang diberikan oleh BRI.
BRI telah berhasil meraih performa pelayanan prima di beberapa kategori sekaligus, antara lain Overall Contact Center, Opening Account via Website – Konvensional, E-Banking Internet Banking, E-Banking Call Center. Kemudian, Walk in Channel ATM, Overall E-Banking, Overall Digital Channel, E-Banking Mobile Banking, dan ATM Public Area CRM.
Direktur Digital & Teknologi Informasi BRI, Arga M. Nugraha mengungkapkan BRI senantiasa berupaya memberikan layanan melampaui ekspektasi nasabah. “Penghargaan ini menjadi pemicu bagi kami untuk terus berkomitmen meningkatkan kepuasan nasabah. Kami juga mengapresiasi kerja keras Insan BRILiaN (Pekerja BRI) atas kerja kerasnya melayani nasabah di seluruh Indonesia,” kata Arga.
Sebagai bank komersial tertua di Indonesia, layanan BRI didukung oleh 8.993 branch offices dan 221.531 E-channel di 34 Provinsi di Indonesia. Di samping itu, emiten bersandi saham BBRI ini juga memiliki 552.709 AgenBRILink untuk memastikan seluruh masyarakat di berbagai penjuru Indonesia dapat mengakses layanan perbankan.
Nasabah juga tetap bisa mendapatkan layanan keuangan di mana pun dan kapan pun melalui digital banking BRImo. Financial super apps milik BRI tersebut telah memiliki lebih dari 100 fitur sehingga dapat menghadirkan solusi holistik bagi nasabah dengan jumlah pengguna yang menembus 16,1 juta user.
Lebih lanjut, Arga menambahkan penghargaan ini membuktikan layanan BRI selalu melalui proses pembaharuan dan dapat beriringan dengan perubahan kebutuhan nasabah, terlebih di situasi pandemi Covid-19. Dirinya pun menyebut BRI terus berkomitmen untuk menghadirkan layanan prima yang berorientasi pada nasabah atau customer centric.
Di samping itu, BRI konsisten membangun berbagai saluran media komunikasi untuk mempermudah para nasabah dalam menerima informasi yang dibutuhkan. Nasabah dapat memperoleh melalui website resmi (www.bri.co.id), Instagram (@bankbri_id), Twitter (@bankbri_id, @kontakbri, @promo_BRI), serta Contact Center 14017/1500017.
“Semangat membangun saluran media komunikasi yang dilakukan secara terpadu juga kami terus tingkatkan, sehingga kepuasan nasabah dapat tetap terjaga,” tutup Arga.
Baca Juga: BRI: Per Maret 2022, Di Segmen Kecil dan Menengah Sudah Ada 3.177 Nasabah yang Berorientasi Ekspor
Berita Terkait
-
Rekening Nasabah BRI di Pontianak Diretas Maling, Uang Rp 144 Juta Ludes, Begini Cerita Fatima
-
Telkomsel Luncurkan IoT Smart Manufacturing One Stop Solution End-to-End Supply Chain
-
Awas Penipuan Perbankan, Nasabah BRI Sebaiknya Pakai Saluran Resmi sebagai Media Komunikasi
-
Nasabah di Padang Pariaman Jadi Korban Penipuan, BRI Bergerak Cepat
-
Biaya Administrasi ATM BRI Tak Lagi Rp6.500 per Transaksi, Tapi Rp150 Ribu per Bulan, Benarkah?
Terpopuler
- Selamat Tinggal Pelatih Persebaya Paul Munster, Dapat Hukuman Berat Kemarin
- Ini Syarat Lengkap Jadi Anggota Koperasi Merah Putih, Jalur Utama Penerimaan Bantuan Pemerintah
- 5 City Car Murah Mulai Rp50 Jutaan Bukan Toyota, Sat Set Hadapi Kemacetan
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe Sedan Mei 2025: Harga Mulai Rp20 Jutaan, Bandel, Pajak Ringan
- 7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Terbaik, Aman Maksimal Lindungi Wajah
Pilihan
-
Karir Jabatan Mentok, Pegawai PPPK Eks Yayasan Perguruan Tinggi Tidar Tuntut Diangkat PNS
-
Breaking News! Eks Kadispora Kota Bekasi Tersangka Dugaan Korupsi Rp4,7 M
-
Tanpa Wakil MU, Ini 8 Kandidat Pemain Terbaik Liga Inggris 2024/2025
-
Lengkap! 8 Tim Promosi ke Liga 3 Musim Depan, Ada Klub Milik Polisi
-
Almere City Degradasi, 3 Klub Liga 1 Ini Bisa Jadi Opsi Thom Haye
Terkini
-
Selamat Hari Keluarga Internasional, Yuk Klaim Saldo Dana Kaget Ini
-
Klaim Sebelum Kehabisan! Ini 3 Link Saldo DANA Kaget Terbaru Hari Ini
-
Lulusan SMKN 1 Bandung Unik! Tanpa Kebaya, Jas dan Dekorasi Mewah
-
KP2MI dan PKP Luncurkan Program Rumah Subsidi Bagi Pekerja Migran Indonesia: Torehkan Sejarah
-
Kualitas Aset Tetap Sehat, Ini Stragtegi BRI Hadapi Tantangan Ekonomi Dunia