SuaraJabar.id - Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan jadi sorotan tajam dari pencinta sepak bola nasional. Hal itu buntut dari artikel berjudul "Pecahnya rekor 42 tahun" di laman resmi PSSI.
Di artikel yang ditulis Agus Liwulanga, seorang yang klaim dirinya sebagai wartawan senior disebut bahwa tokoh utama dibalik kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait ialah Mochamad Iriawan alias Iwan Bule.
"Siapa tokoh utama dibalik kemenangan hebat Indonesia (2-1) atas Kuwait? Jawabannya jelas: Iwan Bule..!. Sejak memimpin PSSI pada 2 November 2019, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, menorehkan prestasi cemerlang," tulis Liwulanga.
Sontak saja hal ini yang membuat Iwan Bule dan PSSI mendapat kritik dan cibiran dari publik.
Di laman Twitter, Jumat (10/6/2022) seperti dikutip dari Suara Jabar, cuitan Iwan Bule menjadi salah satu trending topic.
Sejumlah netizen ramai-ramai memberikan kritik tajam terkait klaim peran Iwan Bule untuk timnas Indonesia. Bahkan salah satu netizen kemudian iseng membuat formasi timnas Indonesia.
Kocaknya semua posisi di formasi itu diisi oleh nama Iwan Bule. Ya, dari kiper, bek, gelandang, hingga striker diisi oleh Iwan Bule.
Tidak hanya itu, akun @ald*** juga menuliskan bahwa Iwan Bule juga berperan sebagai pelatih, asisten pelatih bahkan juga merangkap sebagai chef timnas.
"Pelatih: Iwan bule. Asisten pelatih: iwan bule. dokter timnas: iwan bule. Wasit: iwan bule. translator: iwan bule
pelatih fisik: iwan bule. Chef timnas: iwan bule. pilot pesawat ke kuwait: iwan bule," tulis akun tersebut.
Sontak saja cuitan ini pun banyak mendapat respon dari warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh
-
Masuki 2026, Dirut BRI Yakin Transformasi Perkuat Daya Saing dan Pertumbuhan
-
Mal Pelayanan Publik Bogor Barat dan Timur Mulai Digarap 2027, Bupati: Urus Dokumen Tak Perlu Jauh