SuaraJabar.id - Jelang pemilu 2024, siapa partai yang bakal menjadi mitra koalisi Partai Nasdem masih menjadi teka-teki. Belakangan muncul wacana Partai Nasdem bakal menjalin koalisi dengan PDI Perjuangan.
Terkait wacana itu, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh mengatakan bahwa sampai saat ini pihaknya belum melakukan pertemuan dan menjalin komunikasi dengan PDI Perjuangan.
Menurut Surya Paloh, PDI Perjuangan sebagai partai besar bisa mencalon siapa pun di Pilpres 2024 meski tanpa Nasdem.
"Belum ada pertemuan, belum ada pembicaraan. Tapi yang saya tahu, bersama atau tanpa Nasdem, PDIP sudah bisa mencalonkan siapa yang diinginkan," kata Surya Paloh mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com
Saat disinggung soal seberapa peluang Partai Nasdem dan PDI Perjuangan akan berkoalisi di Pemilu 2024, Surya Paloh hanya mengatakan soal rasa saling menghargai antara partai politik.
"Kalau masalah PDIP, itu adalah rekan koalisi Partai Nasdem sampai hari ini dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Ma'ruf Amin," ungkap Surya Paloh.
Surya Paloh menegaskan Nasdem dan PDIP memiliki satu keinginan yang sama, yakni tetap memutar roda pemerintahan secara efektif hingga akhir masa jabatan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
"Kalau hal lain-lain, itu saya pikir dialektika dan romantika kecil-kecilan saja,"
Baca Juga: Gercep! PKS Daftar Peserta Pemilu 2024 Di Hari Pertama Tahapan
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
Terkini
-
Selebgram Cianjur RW Diduga Gelapkan Dana Talangan Buronan Interpol, Polisi Siapkan...
-
Mengenang Jejak Pengabdian Dini Yuliani: Dari Pebisnis Ulung hingga Ketua PKK
-
26 Tambang di Jabar Ditutup Dedi Mulyadi, Menteri ESDM : Saya Belum Tahu
-
Dedi Mulyadi Bagikan Kabar Duka!
-
6 Desa di Cisolok Sukabumi Terendam, Ribuan Jiwa Mengungsi: Ini Kebutuhan Prioritas!