SuaraJabar.id - Hasil laga Persib Bandung vs Madura United dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2022/2023 membuat Bobotoh kecewa berat. Meski begitu, pendukung Persib Bandung tak terlalu kaget dengan hasil ini.
Seperti diketahui, dalam pekan kedua Liga 1 2022/2023, Maung Bandung ditekuk tamunya Madura United dengan skor 1-3 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Sabtu (30/7/2022).
"Cukup mengecewakan tapi sebetulnya tidak terlalu kaget," kata Kikuh Wiguna, sesepuh Viking Lembang saat dihubungi pada Minggu (31/7/2022).
Menurutnya, materi pemain yang dimiliki Persib setiap tahunnya selalu berbeda dan terbilang mempuni. Namun lantaran taktik yang diterapkan pelatih Robert Rene Albert kurang bervariasi, akhirnya permainan skuad Pangean Biru terlihat monoton dan mudah ditebak lawan.
Baca Juga: Madura United Permalukan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api
"Setiap musim datang dan pergi tetep permainan begitu, tidak menghibur monoton tidak ada taktik yang jitu. Biasanya setiap bertemu dengan tim berbeda, taktik pun berbeda tergantung lawan. Kalau Persib begitu saja," ujar Kukuh.
Kukuh juga menyoroti pergantian pemain yang dilakukan arstitek asal Belanda itu menurutnya pergantian yang dilakukan selalu telat dan momennya tidak tepat sehingga tidak memberikan perubahan terhadap permainan Persib.
"Setiap pergantian pemain selalu telat sehingga tidak ada perubahan yang signifikan," ucap Kukuh.
Dikatakannya, hasil minor ini tentunya menjadi peringatan bagi pelatih Robert Rene Alberts. Jika mengalami kekalahan lagi saat bertandang ke Borneo FC, ia meminta Rene mundur dari Persib Bandung meskipun masih terikat kontrak.
Manajemen Persib Bandung, kata dia, harus berani mengambil risiko dengan memberikan kompensasi apabila nantinya mendepak pelatih yang juga pernah menangani PSM Makasar itu.
Baca Juga: Selebrasi Esteban Vizcarra di Depan Para Bobotoh Jadi Gunjingan Publik: Di Pandang Sebelah Mata
"Ini menjadi ultimatum buat Rene, satu pertandingan lagi mengalami kekalahan dia harus out. Kalau hasil minor masa harus terus dipertahankan. Ini risiko manajemen harus rela membayar kompensasi untuk membayar kontrak Rene atau persib akan seperti ini," pungkas Kukuh.
Pada pekan ketiga Liga 1 Indonesia 2023, Persib Bandung akan melawat ke kandang Borneo FC pada 7 Agustus mendatang. Persib wajib memang, mengingat dalam dua laga sebelumnya tidak meraih hasil yang memuaskan.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Road to Gothia Cup 2025: 20 Tim akan Saling Sikut di Grand Finale
-
Timnas Indonesia Dibantai Jepang, Pelatih Persib: Saya Benar Kan? Realistis, Indonesia Gak Bisa Menang...
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Eks Persib dan PSMS Alejandro Tobar Yakini Timnas Indonesia Tekuk Jepang
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Emas Antam Terus Meroket, Hari Ini Seharga Rp1.498.000/Gram
-
Wakil Kepala Danantara Masih Rangkap Jabatan Dirut BUMN, Emang Boleh?
-
Media Arab: Gol Pertama Marselino Ferdinan Tidak Sah!
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang