SuaraJabar.id - Momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77 diperingati warga Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) dengan menggelar karnaval merah putih pada Selasa (16/8/2022).
Dalam acara bertajuk Lembang Carnival Days itu, setiap desa di wilayah Lembang menampilkan arak-arakan, marching band, angklung, keanekaragaman pakaian adat, atraksi hingga hasil bumi seperti sayuran.
Selain itu, masing-masing desa juga membawa pernak-pernik yang cukup unik dan menarik. Di antaranya buto ijo raksasa yang digotong peserta hingga tuyul, yang ikut mentas dalam acara Lembang Carnival Days.
Acara karnaval untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia itupun disambut antusias warga. Ribuan warga tumpah ruah di acara tersebut, baik hanya untuk menonton maupun ikut tekribat langsung.
Baca Juga: Bendera Merah Putih Sepanjang 1.444 Meter Hiasi Desa Honggosoco Kudus
"Acaranya seru banget, saya ikutan untuk memeriahkan kemerdekaan RI, intinya ingin berpartisipasi saja karena tahun sebelumnya tidak digelar," tutur Ernawati (25) salah seorang peserta.
Kapolsek Lembang AKP Hadi Mulyana mengatakan, gelaran Lembang Carnival Days tahun 2022 ini menjadi gelaran pertama setelah vakum selama dua tahun sejak 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19.
"Pesertanya diperkirakan lebih dari 1000 orang akan ikut memeriahkan karnaval itu dari 16 desa. Tapi kita imbau memang untuk tidak terlalu banyak," ujar Hadi.
Acara karnival itu membuat arus lalu lintas di kawasan Lembang mengalami kemacetan. Kendaraan yang mengarah dari Kota Bandung ke Lembang terpantau sulit untuk bergerak hingga pukul 15.00 WIB.
"Saya dari Sukajadi (Bandung) mau ke Lembang. Sudah 2 jam lebih kejebak macet. Biasanya 30 menit udah sampe," tutur Nono Suparno (64) salah seorang pengendara.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi AKP Sudirianto mengatakan, untuk mengatur arus lalu lintas di kawasan Lembang, pihaknya menerapkan sistem contraflow agar kemacetan bisa terurai. Kendaraan yang mengarah dari Bandung sempat ditekuk langsung ke kanan.
"Biasanya lurus, kita tadi kendaraan dari Bandung ke Lembang dari arah Grand Hotel Lembang ke ditekuk ke kanan arah Panorama Lembang," terangnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Urus Kabinet Gemuk Bikin Prabowo Kewalahan, Bakal Reshuffle Saat 100 Hari Kerja?
-
Demi Interaksi dengan Pegawai, Capim KPK Setyo Budianto Janji Bongkar Lift VIP Pimpinan jika Terpilih
-
Baru 59 Anak Buah Prabowo Setor LHKPN ke KPK, 50 Lagi Belum Lapor, Kenapa?
-
Baru Nanya-nanya KPK, 10 Anggota Kabinet Prabowo Ternyata Belum Setor LHKPN, Kok Lelet?
-
Prabowo Ingatkan Jajaran: Ciptakan Pemerintahan yang Bersih dari Kongkalingkong dengan Pihak Lain
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024