SuaraJabar.id - Momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77 diperingati warga Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) dengan menggelar karnaval merah putih pada Selasa (16/8/2022).
Dalam acara bertajuk Lembang Carnival Days itu, setiap desa di wilayah Lembang menampilkan arak-arakan, marching band, angklung, keanekaragaman pakaian adat, atraksi hingga hasil bumi seperti sayuran.
Selain itu, masing-masing desa juga membawa pernak-pernik yang cukup unik dan menarik. Di antaranya buto ijo raksasa yang digotong peserta hingga tuyul, yang ikut mentas dalam acara Lembang Carnival Days.
Acara karnaval untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia itupun disambut antusias warga. Ribuan warga tumpah ruah di acara tersebut, baik hanya untuk menonton maupun ikut tekribat langsung.
Baca Juga: Bendera Merah Putih Sepanjang 1.444 Meter Hiasi Desa Honggosoco Kudus
"Acaranya seru banget, saya ikutan untuk memeriahkan kemerdekaan RI, intinya ingin berpartisipasi saja karena tahun sebelumnya tidak digelar," tutur Ernawati (25) salah seorang peserta.
Kapolsek Lembang AKP Hadi Mulyana mengatakan, gelaran Lembang Carnival Days tahun 2022 ini menjadi gelaran pertama setelah vakum selama dua tahun sejak 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19.
"Pesertanya diperkirakan lebih dari 1000 orang akan ikut memeriahkan karnaval itu dari 16 desa. Tapi kita imbau memang untuk tidak terlalu banyak," ujar Hadi.
Acara karnival itu membuat arus lalu lintas di kawasan Lembang mengalami kemacetan. Kendaraan yang mengarah dari Kota Bandung ke Lembang terpantau sulit untuk bergerak hingga pukul 15.00 WIB.
"Saya dari Sukajadi (Bandung) mau ke Lembang. Sudah 2 jam lebih kejebak macet. Biasanya 30 menit udah sampe," tutur Nono Suparno (64) salah seorang pengendara.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi AKP Sudirianto mengatakan, untuk mengatur arus lalu lintas di kawasan Lembang, pihaknya menerapkan sistem contraflow agar kemacetan bisa terurai. Kendaraan yang mengarah dari Bandung sempat ditekuk langsung ke kanan.
"Biasanya lurus, kita tadi kendaraan dari Bandung ke Lembang dari arah Grand Hotel Lembang ke ditekuk ke kanan arah Panorama Lembang," terangnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Definisi Rezeki Tak Tertukar, Teuku Rifnu Wikana Diterima di Film Merah Putih Usai 5 Kali Casting
-
Sultan Andara Naik Level! Raffi Ahmad Kini Berkantor di Gedung Mewah, Begini Penampakannya
-
Warga Jember Heboh Isu Tuyul Merajalela, Ulama Bilang Begini
-
Warga Jember Salahkan Tuyul Imbas Sering Kehilangan Uang, Camat Khawatir Disusupi Kepentingan Politik
-
Satroni KPK, Abraham Samad Desak Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan