SuaraJabar.id - Beredar video Ferdy Sambo selaku tersangka kasus pembunuhan Brigadir J, yang masih menggunakan seragam dinas ketika tiba di ruang sidang tengah menggemparkan jagat media sosial.
Dilihat SuaraJabar.id, video disiarkan langsung oleh kanal YouTube "POLRI TV RADIO" pada Kamis (25/08/2022).
Sebagai informasi, Mabes Polri melaksanakan Sidang Kode Etik Irjen Ferdy Sambo secara tertutup. Hasil keputusan sidang ini nantinya akan menentukan sanksi kepada Ferdy Sambo atas kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.
Sebelum melangsungkan sidang, Ferdy Sambo dikabarkan mengajukan pengunduran diri. Namun, hal tersebut tetap tidak akan mempengaruhi proses sidang kode etik seperti yang dipaparkan oleh Kapolri.
Baca Juga: Isi Surat Ungkapan Penyesalan dan Permintaan Maaf Ferdy Sambo
Rekaman video memperlihatkan Ferdy Sambo yang tiba di ruang sidang dikawal oleh dua ajudan.
Ferdy Sambo tampak lengkap menggunakan seragam beserta atribut dinas Polri. Hingga topi miliknya diminta untuk lepas ketika dia mulai duduk.
Setelah itu, Ferdy Sambo turut melepaskan masker yang dipakainya dan duduk bersandar ke kursi.
Kemunculan Ferdy Sambo usai ditetapkan menjadi tersangka di ruang sidang tersebut seketika menggegerkan warganet.
Video itu secara cepat tersebar di jejaring media sosial Instagram, salah satunya akun @pembasmi.kehaluan.real.
Baca Juga: Omongan Lengkap Mahfud MD ke MKD soal Skenario Ferdy Sambo Hubungi Sejumlah Pihak
Warganet yang menonton tayangan penampilan Ferdy Sambo tampaknya langsung fokus dan menyoroti seragam dinas yang dipakainya.
Kolom komentar dipenuhi dengan tanggapan warganet yang mengaku kebingungan mengapa Ferdy Sambo yang menjadi tersangka masih memakai seragam dinas Polri.
"Lah lah lah masih make baju dinas," tulis @gil***.
"Tersangka kok masih berseragam," komentar @ike***.
"Kok nggak pakai baju orange, kan dah jelas jadi tersangka," ungkap @zikru***.
"Kenapa masih pakai seragam atribut? katanya sudah jadi tersangka dan katanya sudah diturunkan dari jabatan. Sudahlah lelah dengan sandiwara Polri sekarang," tutur @rini***.
"Kenapa nggak pakai baju tahanan sih sebel lihatnya," imbuh @_the***.
Berita Terkait
-
Diam-diam Jaringan Fredy Pratama Masih Aktif Kirim Barang Haram ke Malaysia dan Indonesia
-
Selain Mundur Jadi Pengacara Teh Novi, Brian Praneda Pernah Ditegur Hakim Gara-Gara Salah Ketik Nama Klien
-
CCTV TKP Menghilang, Publik Samakan Kasus Penembakan Siswa SMK di Semarang dengan Sambo: Sudah Diduga!
-
Ferdy Sambo Trending, Dikaitkan dengan Dugaan Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang
-
Polda Metro Jaya Bakal Periksa Firli Bahuri Lagi
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Pj Gubernur Jabar Minta Semua Pihak Tenang Sikapi Hasil Quick Count
-
Pilgub Jabar: Menang Versi Hitung Cepat, Dedi Mulyadi Turun ke Sawah
-
Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan