SuaraJabar.id - Stok vaksin Pfizer sebanyak 500 vial atau menjangkau 3 ribu sampai 6 ribu orang tersedia di Kora Bogor, Jawa Barat.
Saat ini Dinas Kesehatan Kota Bogor kembali membuka sentra vaksinasi COVID-19.
Kepala Dinkes Kota Bogor Sri Nowo Retno mengatakan, bahwa stok vaksin telah tersedia setelah menunggu selama dua bulan, sehingga sempat menghentikan layanan vaksinasi COVID-19.
"Ya dua hari lalu kita terima vaksin Pfizer 500 vial. Langsung kami jadwalkan vaksinasi kembali di sentra vaksinasi," ujar Retno.
Baca Juga: Kemenkes Mempertegas Kekuatan Teknologi Farmasi dan Alkes Indonesia via Pameran
Ia menyampaikan masyarakat sudah dapat kembali mendatangi sentra vaksinasi di Mal Botani pada 2-3 November 2022 dan Mal BTM, Transmart Yasmin, Plaza Yogya Dramaga, Plaza Jambu Dua, Kantor Kecamatan Bogor Timur dan BNR pada 2-4 Novrmber 2022.
Dengan ketersediaan vaksin sebanyak 500 vial, jelas Retno, diperkirakan 1 vial bisa disuntikkan kepada 6-12 orang dengan ukuran separuh dosis dan satu dosis.
Menurut data Dinas Kesehatan Kota Bogor vaksinasi dosis pertama telah mencapai 94,69 persen atau 871.724 orang dari sasaran sebanyak 920.608 orang.
Sementara vaksinasi dosis kedua mencapai 83,03 persen atau 764.335 orang, dosis ketiga atau vaksinasi penguat 49,25 persen atau 352.154 orang dan dosis keempat baru dilaksanakan untuk tenaga kesehatan sebanyak 55,98 persen atau 5.122 orang.
Sasaran vaksinasi COVID-19 terbaru berubah dari 918.444 menjadi 920.608 orang atau naik sebanyak 2.164 orang atau sekitar 0,2 persen.
Baca Juga: 4 Manfaat Susu Kedelai bagi Kesehatan Wanita, Membuat Kulit Kencang
Kondisi penyebaran COVID-19 di Kota Bogor terpantau bertambah dalam tiga hari terakhir mulai 1-3 November 2022 yakni dari 28 orang menjadi 34 orang berdasar data penambahan kasus positif harian penyakit tersebut.
Berita Terkait
-
Gibran Pilih Naik Tangga Dan Imbau Pasien Puskesmas Naik Lift, Netizen: Wapres yang Bersahaja
-
Riwayat Kesehatan Nunung: Ada Panic Attack, Kini Harta Habis untuk Biaya Pengobatan
-
Hari Tidur Sedunia 15 Maret 2025, Ini Manfaat Tidur untuk Kesehatan Tubuh
-
Rahasia Bibir Bebas Kering: Lip Cream dengan Peptides dan Hyaluronate
-
Soroti Masalah Kesehatan Reproduksi Perempuan, Begini Kata Wamen PPPA Veronica Tan
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Sidak Pasar Kosambi, Satgas Pangan Polda Jabar Tidak Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Pemkot Depok Sidak MinyaKita di Pasar Sukatani, Temukan Takaran Produk Tak Sesuai dan Harga di Atas HET
-
Sidak Pasar Gudang, Polres Sukabumi Kota Temukan MinyaKita yang Isinya Tidak Sesuai Ketentuan
-
Pemdaprov Jabar Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Untuk Mitigasi Bencana
-
Program Mudik Gratis 2025 Pemprov Jawa Barat: Cara Daftar, Rute, Jadwal dan Kuota