Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Minggu, 10 September 2023 | 15:14 WIB
Heboh Dukungan Legenda Persib untuk Ganjar Pranowo, Ketua PDIP Jabar Klaim Seperti Ini (Instagram)

SuaraJabar.id - Lini massa tengah dihebohkan dengan kemunculan Instagram yang dihuni para legenda Persib Bandung yang diberinama @persiblegendsforgp. Aktivitas itu ramai dikaitkan dukungan terhadap salah satu bakal calon presiden (bacapres) yakni Ganjar Pranowo.

Berdasarkan pantauan di akun Instagram itu, terlihat sejumlah eks pemain Persib Bandung seperti Roby Darwis, Dadang Hidayat hingga Dadang Hidayat. Bahkan beberapa unggahan di antaranya terlihat mengenakan kaos berwarna biru bergambar Ganjar Pranowo.

Kemunculan Persib Legend for GP itupun menuai reaksi dari warganet. Mayoritas warganet bereaksi keras dengan aktivitas yang dibuat para mantan pemain Persib Bandung era tahun 1990-an itu.

"Jangan bawa nama persib kalau untuk berpolitik, silahkan kalian berpolitik tapi jangan bawa bawa nama persib, PERSIB MURNI KLUB SEPAK BOLA BUKAN ALAT POLITIK," tulis akun @pra**_*ili*angi

Baca Juga: Hasto: PDIP Bangun Kantor di Daerah Terinspirasi Dari Museum SBY-ANI

"Ga usah bawa2 nama persib klo mau berpolitik, sekalipun kalian legend," ucap akun @mh*d.a**maulana20

Saat dikonfirmasi, Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat Ono Surono mengaku sudah mendengar. Namun dia menegaskan belum pernah melakukan komunikasi terkait "Persib Legend for GP" yang dikaitkan dengan dukungan terhadap Ganjar Pranowo.

"Saya sebenarnya sudah mendengar ada geliat pergerakan Persib Legend di Jawa Barat. Selama ini saya belum berkomunikasi," kata Ono saat dihubungi, Minggu (10/9/2023).

Dirinya mengaku sudah mengecek langsung ke Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Presiden (TKRPP) tingkat pusat dan Jawa Barat terkait adanya kaitan dengan "Persib Legend for GP. Untuk itu, ia rencananya akan melakukan klarifikasi langsung.

"Tetapi perlu didalami kembali apakah membentu relawan atau apa. Saya sudah cek ke kawan-kawan Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Presiden (TKRPP) tingkat pusat dan Jawa Barat, tidak ada tercatat nama Persib Legend sebagai Relawan Ganjar Pranowo. Segera saya akan menjalin komunikasi," ujar Ono.

Baca Juga: Sebut Eks Wakapolri Gatot Eddy Bakal Menangkan Ganjar, Hasto PDIP Sindir Tim Kampanye Capres Lain Dibentuk Pakai Bujukan

Namun jika dukungan itu benar adanya, Ono mengatakan sangat mengapresiasi akan hal tersebut. "Saya ucapkan terima kasih kepada kawan-kawan pesebakbola senior yang pernah membesarkan Persib atas dukungannya kepada Ganjar Pranowo dan segera akan dilakukan komunikasi dengan tokoh-tokoh tersebut," tandasnya.

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

Load More