SuaraJabar.id - Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan mengaku heran namanya tidak masuk dalam Daftar Calon Sementara (DCS) calon anggota legislatif (Bacaleg) DPR RI.
Dia sebelumnya mendaftar jadi bacaleg melalui PDI Perjuangan. Dia ditempatkan di daerau pilihan (dapil) Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Kabupaten Bandung.
"Saya juga bingung (nama belum muncul di DCS), kalau nanti juga tiba-tiba muncul saya juga bingung, yang penting pokoknya jalanin saja lah," kata Hengky di Batujajar, Selasa (19/9/2023).
Meski tidak masuk DCS DPR RI, namun Hengky kemungkinan bakal tetap berkarir di dunia politik usai jabatannya sebagai Bupati Bandung Barat periode 2018-2023 berakhir pada Rabu (20/9/20/2023).
Baca Juga: Breaking News! Sosok Ini yang Digadang Bakal Gantikan Hengky Kurniawan jadi Bupati Bandung Barat
Hengky memberikan sinyal bakal maju lagi di Pilkada KBB untuk periode kedua. Dia sebelumnya menjabat Bupati Bandung Barat menggantikan Aa Umbara Sutisna yang diberhentikan karena tersangkut kasus korupsi.
"Insya Allah (Bupati KBB lagi), yang terbaik pokoknya, bagaimana dukungan masyarakat, doa masyarakat," ucap dia.
Dalam kesempatan tersebut, Hengky menyampaikan salam perpisahan kepada warga Bandung Barat.
Diapun menyampaikan apresiasi atas dukungan dari warga Bandung Barat selama dirinya menjabat. Segala prestasi yang ditorehkannya menurutnya tak bisa tercapai jika tak ada dukungan dari masyarakat.
"Saya berterima kasih kepada masyarakat yang sudah mendukung dengan ikhlas mendoakan dan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini bersama sama memajukan Bandung barat," kata dia.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Analis Bongkar Alasan PDIP Belum Juga Gelar Kongres hingga Pertengahan April
-
Persoalan Geopolitik Jadi Alasan Kongres PDIP Molor? Djarot Saiful Ungkap Alasannya
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
-
Ganjar Pranowo: Tren Suara dari Bawah Masih Menginginkan Megawati Jadi Ketua Umum PDIP Lagi
-
PDIP Belum Gelar Kongres, Peneliti BRIN Singgung Suksesor Megawati dan Belum Solidnya Sikap Partai
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham