SuaraJabar.id - Kabar mengejutkan datang dari striker keturunan Indonesia-Belanda yang kini berkarier di Liga Belanda, Mauro Zijlstra. Dia menyampaikan keinginannya untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Pemain yang kini membela NEC Nijmegen U-21 ini mengaku siap jika mendapatkan panggilan dari PSSI. Hal ini diungkapkan dalam sebuah wawancara di kanal Youtube Yussa Nugraha.
"Misal kamu mendapatkan undangan untuk bermain di Timnas Indonesia, apa jawabanmu?," tanya Yussa Nugraha kepada Mauro Zijlstra di kanal YouTube Yussa Nugraha.
"Aku akan memikirkan itu dengan baik, dengan ayahku juga tentu di sini kompetisinya sama jaraknya berbeda dan jauh," jawab Mauro Zijlstra.
Sebetulnya, striker berusia 18 tahun ini memang ingin fokus terlebih dahulu dengan karier di dunia persepakbolaan. Ia berhasrat bermain di klub profesional senior suatu saat nanti. Jika hal tersebut terwujud, ia pun siap untuk memperkuat Timnas Indonesia di masa depan.
"Aku tentu masih muda dan masih harus menata karierku. Aku ingin bekerja juga untuk bisa bermain di tim senior (klub)," jelas Mauro Zijlstra.
"Sebelum aku bisa bermain untuk Timnas Indonesia aku ingin bermain di tim senior (klub) profesional dulu. Jadi buat di situasiku sekarang mungkin masih terlalu cepat untuk bisa mendapatkan undangan," tambah penyerang 18 tahun itu.
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Footballtalentnesia, Mauro Zijlstra merupakan pesepak bola yang lahir di Belanda pada 9 November 2004. Ibunya berasal dari Belanda, sedangkan ayahnya memiliki darah Indonesia.
Baca Juga: Kalah dari Korea Utara, Timnas Indonesia Masih Ada Harapan Lolos 16 Besar
Footballtalentnesia menyebut bahwa ayah kandung Mauro Zijlstra memiliki leluhur yang berasal dari Bandung, Jawa Barat. Leluhurnya itu berasal dari ibunya, alias nenek dari Mauro Zijlstra sendiri.
Berita Terkait
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Pemain Timnas Indonesia Pantang Main Guling-guling Jika Ogah Disemprot Alex Pastoor
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura