SuaraJabar.id - Untuk kali pertama, pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series 2023 bakal hadir di Kota Bandung. GIIAS 2023 akan berlangsung di Sudirman Grand Ballroom pada 22-26 November 2023.
Di GIIAS 2023 ini, ada beberapa rangkaian acara dan program yang tersaji dalam ajang pameran otomotif terbesar ini, di antaranya Education Day untuk memberikan edukasi seputar teknologi industri otomotif kepada para siswa dan siswi sekolah menengah.
Tak hanya itu, pada GIIAS Bandung 2023 akan hadir juga Community Gathering "Rolling Thunder with Influencer" serta test drive pada area yang telah disiapkan.
Penyelenggaraan GIIAS Bandung ini tidak terlepas dari dukungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia serta pemerintah daerah provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung, khususnya Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Jawa Barat.
Kemudian penyelenggaraan GIIAS Bandung 2023, didukung oleh didukung oleh PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk, (Adira Finance) sebagai Official Multifinance Partner.
"Kami terus bersinergi bersama-sama untuk menyukseskan penyelenggaraan GIIAS The Series, motif nasional khususnya juga di Kota Bandung agar terus dapat membangkitkan industri serta meningkatkan perekonomian daerah," ucap Sekretaris Umum GAIKINDO, Kukuh Kumara saat prescon di Kapulaga Indonesia Bistro, Kota Bandung yang dihadiri Suara.com, Kamis (16/11).
GIIAS Bandung ini akan menjadi ajang untuk membuka informasi perkembangan industri otomotif terbaru untuk masyarakat Jawa Barat. Selain itu, Jawa Barat merupakan salah satu provinsi yang memiliki posisi penting dalam industri otomotif nasional.
Pasalnya, tercatat sebesar 15,6% pangsa pasar kendaraan bermotor nasional berasal dari Jawa Barat dan menempati posisi kedua nasional dalam periode Januari-Agustus 2023.
Menurut Kukuh, melihat perkembangan dan pencapaian industri otomotif di Jawa Barat yang cukup pesat, penyelenggaraan GIIAS Bandung 2023 sangat berpotensi untuk terus tumbuh.
Baca Juga: ITB Buka Suara Soal Mahasiswi Mereka Jadi Joki CPNS Kejaksaan di Lampung
"Saat ini posisi Jawa Barat dalam peta pencapaian industri kendaraan bermotor nasional sudah sangat baik, namun kami rasa potensi Jawa Barat masih terus dapat didorong dan dimaksimalkan, GIIAS Bandung akan menjadi agenda penting bagi industri otomotif Indonesia, untuk memperkenalkan model dan teknologi baru dari kendaraan terkini, khusus untuk masyarakat Jabar," ujarnya.
Lebih lanjut Kukuh Kumara menambahkan, kehadiran GIIAS Bandung ini diharapkan bisa memenuhi keingintahuan masyarakat Jawa Barat akan inovasi industri kendaraan bermotor, tanpa harus menempuh jarak jauh ke ibu kota Jakarta.
Sementara itu, Project Director Seven Event selaku pelaksana GIIAS The Series, Sri Vista Limbong, mengatakan pada event ini akan menghadirkan teknologi dan produk terbaru dari total 15 merek kendaraan penumpang, 3 merek sepeda motor, serta berbagai industri pendukung otomotif yang turut hadir dalam penyelenggaraan GIIAS Bandung.
"Hadir perdana di Kota Bandung, GIIAS akan menghadirkan rangkaian acara dan program spesial sepanjang pameran otomotif terbesar ini, mulai dari kegiatan test drive, hiburan musik dipanggung sampai dengan acara komunitas akan kami langsungkan di setiap harinya," ungkapnya.
"Pada area test drive yang telah kami siapkan, pengunjung dapat menguji kendaraan terbaru dari berbagai pabrikan otomotif peserta GIIAS Bandung, mulai dari mobil konvensional hingga kendaraan ramah lingkungan," jelasnya.
Kontributor: Rahman
Berita Terkait
-
iPhone 16 Diblokir? Apple Siapkan Investasi Rp158 Miliar di Bandung
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib demi Selangor FC? Ini Kata Sang Pelatih
-
Saingan Berat Jeje Govinda, Kekayaan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga Tak Kalah Fantastis
-
BRI Liga 1: Persib Diimbangi Semen Padang, Ketakutan Bojan Hodak Jadi Nyata
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan