SuaraJabar.id - AS (47) akhir-akhir ini tak bisa tenang, warga Kampung Selajambe, Sukabumi, Jawa Barat merasakan kegelisahan luar biasa.
Kegelisahan yang dirasakan oleh AS bukan tanpa sebab. Rasa was-was yang dirasakan AS ini berkaitan dengan proyek pembangunan Tol Bogor Ciawi Sukabumi alias Tol Bocimi Seksi 3.
Saat ini proses pembebasan lahan untuk proyek tol ini memang sedang terhenti karena habisnya izin penetapan lokasi atau penlok. Namun dalam beberapa hari ke belakang AS dan warga lainnya justru resah.
Hal ini lantaran, meski proyek tol Bocimi seksi 3 ini sedang terhenti, di wilayah mereka muncul aktivitas pembongkaran sebagian rumah yang terdampak proyek tol ini.
Baca Juga: Polisi Beberkan Dugaan Penyebab Ledakan Gas Truk di Sukabumi yang Sebabkan Dua Orang Tewas
Pembongkaran ini tanpa ada koordinasi atau sosialisasi terlebih dahulu. Sejumlah warga yang sudah mendapat uang ganti kerugian mengaku menerima surat terakhir berupa intruksi untuk pengosongan bangunan saja, bukan pembongkaran.
"Resah gara-gara ada pembongkaran ini, (warga) kan belum nerima surat pembongkarannya tapi udah dibongkar-bongkar. Yang dibongkar itu rumah yang udah dibayar dan sebelumnya udah dikasih surat pengosongan, namun bukan pembongkaran 14 hari kerja," ujar AS kepada SukabumiUpdate.com--jaringan Suara.com, Rabu (29/11).
Di wilayah tempat tinggal AS, sejumlah bangunan telah rata dengan tanah dan hanya menyisakan material bangunan. Yang menjadi masalah kemudian, sejumlah instalasi listrik masih terlihat terpasang dan itu sangat membahayakan.
Menurut AS, pembongkaran bangunan itu seharusnya diawali dengan pemutusan sambungan kabel listrik terlebih dahulu oleh PLN.
"Pembongkaran juga asal-asalan, bekasnya itu dimana aja disimpan, ini selokan juga kan ketutup. Mau diomongin juga kalau ada dateng lagi kesini, gimana ini ditinggalin gini acak-acakan, kalau gini mah kaya di Gaza kan kaya korban perang," ungkapnya.
Baca Juga: Ibu Kepsek Teladan Jadi Korban Tewas Kecelakaan Truk Gas Meledak di Sukabumi
AS menyebut bahwa jika sebelumnya, prosedur pembongkaran biasanya mematikan aliran listrik terlebih dahulu dengan menghubungi pihak PLN.
"Apalagi kemarin kan dindingnya masuh berdiri aja sepotong kan takutnya ninggang kan, rubuh tiba-tiba," tambahnya.
Terkait masa izin penlok yang sudah habis, AS dan sejumlah warga lain mengaku tidak mengetahui informasi tersebut. Menurutnya, warga merasa tidak pernah ada sosialisasi terkait habisnya izin tersebut.
Warga lain, YF (36) mengutarakan hal sama. Bahkan YF mengatakan bahwa ia sempat bersitegang dengan pekerja yang membongkar rumahnya pada 24 November lalu.
"Waktu saya ke pasar nganter istri, temen saya ngabarin katanya rumah saya dibongkar, yaudah saya langsung pulang datengin mereka kebetulan ada mandornya pokoknya sempet cekcok lah disitu rame pokoknya," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Pengadaan Tanah dan Pengembangan pada Kantor Agraria Tata Ruang dan Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kantah Kabupaten Sukabumi, Enang Sutriyadi menegaskan tidak ada lagi aktivitas dalam rencana pembangunan Tol Bocimi Seksi 3.
"Progres pembebasan lahan pada kegiatan Tol Bocimi karena penloknya berakhir sejak 7 Oktober 2023 ke sini. Maka, kegiatan-kegiatan bocimi pun kita stop dulu sampai sekarang tidak ada kegiatan," ujar Enang.
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Tragis! Niat Sembunyi karena Bolos Pengajian Rutin, 4 Santri di Sukabumi Tewas Tertimpa Tanggul Longsor
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang