SuaraJabar.id - Stefano Beltrame mengungkapkan perasaanya, setelah menjalani debutnya bersama Persib Bandung di kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 saat menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (4/12/2023).
Pada pertandingan pekan ke-21 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024, Stefano Beltrame tampil di babak kedua tepatnya di menit 71 menggantikan Beckham Putra Nugraha.
Mantan pemain Juventus ini mengaku takjub dengan atmosfer pertandingan tersebut, pasalnya pada laga perdananya bersama skuat Maung Bandung Stadion GBLA di padati oleh ribuan Bobotoh.
Selain itu, Stefano Beltrame juga memuji kualitas Stadion GBLA yang menjadi venue pertandingan Persib vs PSM, menurutnya Stadion berkapasitas 38 ribu tempat duduk ini memiliki fasilitas yang bagus.
Baca Juga: PSM Gagal Kalahkan Persib, Bernardo Tavares Gebrak Meja: Kami Seperti Perang di Palestina!
"Sungguh luar biasa melakukan debut saya di stadion yang bagus dengan penggemar yang sangat besar, saya sangat senang dan terharu," kata Stefano Beltrame.
Pada debutnya bersama Persib, Stefano Beltrame tidak dapat membawa skuat Maung Bandung meraih kemenangan, pasalnya PSM Makassar berhasil menahan imbang timnya tanpa gol.
Menurut Stefano Beltrame, jika melihat penampilan Persib, seharusnya skuat Maung Bandung bisa meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-21 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024.
Pemain yang menggunakan nomor punggung 93 ini tak menampik, PSM Makassar mampu memberikan perlawanan, selain itu tim besutan pelatih Bernardo Tavares juga memiliki pertahanan yang kokoh. Sehingga, tidak mudah bagi Persib untuk mencetak gol.
"Mengenai hasil, saya rasa kami pantas mendapatkan hasil yang lebih, mereka adalah tim yang tangguh, pertahanan yang terorganisir dengan baik. Tapi terkadang hal itu bisa terjadi," ungkapnya.
Baca Juga: Diprediksi Bakal Dimainkan Laga Persib vs PSM, Stefano Beltrame Punya Catatan Buruk Saat Debut
Setelah menjalani debutnya bersama Persib, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini akan fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi laga selanjutnya di kompetisi BRI Liga 1 2023-2024, agar di laga selanjutnya skuat Maung Bandung bisa meraih kemenangan.
"Sekarang kami harus bekerja lebih keras dan memikirkan pertandingan berikutnya," tegasnya.
Sementara itu, pada pertandingan tersebut satu pemain asing lainnya yang juga baru bergabung dengan Persib di putaran kedua, Kevin Ray Mendoza hanya duduk di bangku cadangan. Pasalnya, posisi kiper diisi oleh Teja Paku Alam.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Eks Persib dan PSMS Alejandro Tobar Yakini Timnas Indonesia Tekuk Jepang
-
Marc Klok: Gak Usah Takut Lawan Jepang, Kalah Tipis Udah Oke!
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Prediksi Timnas Indonesia Kalah dari Jepang: Tidak Ada Peluang
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang