SuaraJabar.id - Kegiatan perdagangan domestik maupun luar negeri perlu difasilitasi pihak perbankan untuk mendukung perekonomian Indonesia.
Dukungan fasilitas layanan perbankan yang merupakan bentuk nyata perbankan dalam mendukung inklusi keuangan di Indonesia serta memberikan kenyamanan dan keamanan transaksi bagi para nasabahnya.
Salah satunya adalah kolaborasi yang dilakukan antara PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dengan PT Freeport Indonesia yang melakukan penandatanganan perjanjian trade facility secara bilateral di Jakarta (8/12/2023).
Kesepakatan tersebut memperkuat kerjasama yang telah terjalin antara kedua belah pihak dan mencerminkan komitmen mereka dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Baca Juga: Diprediksi Bakal Dimainkan Laga Persib vs PSM, Stefano Beltrame Punya Catatan Buruk Saat Debut
Penandatanganan perjanjian ini dihadiri oleh Direktur Utama BRI Sunarso dan Direktur Utama PT Freeport Indonesia Tony Wenas.
Perjanjian tersebut dilakukan untuk meningkatkan kolaborasi strategis diantara kedua perseroan. Terutama dalam bidang keuangan, pengembangan infrastruktur serta proyek-proyek yang mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.
Sunarso mengatakan, kerja sama ini diharapkan memberikan dampak positif bagi pengembangan proyek-proyek berkelanjutan. "Kami sangat bangga bisa menjalin kemitraan yang erat dengan PT Freeport Indonesia dalam penyediaan trade facility ini. Ini adalah langkah yang strategis untuk mendukung pertumbuhan sektor industri, terutama di sektor pertambangan, yang menjadi salah satu pilar utama ekonomi Indonesia," ujar Sunarso.
Sementara itu, Tony Wenas mengungkapkan bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih atas dukungan yang berkelanjutan dari BRI sebagai Bank BUMN terbesar di Indonesia. “Perjanjian ini akan membantu memperkuat posisi perusahaan dan mendukung pelaksanaan berbagai proyek yang kami jalankan", ungkapnya.
Komitmen bersama antara BRI dan PT Freeport Indonesia dalam mengembangkan proyek-proyek yang berkelanjutan akan terus menjadi fokus utama dalam kerjasama kedua belah pihak. Kedua perusahaan yakin bahwa kolaborasi ini akan memberikan kontribusi yang positif bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Baca Juga: Radja Nainggolan Direkrut Bhayangkara FC, Bojan Hodak: Apa Dia Berlatih dengan Layak?
Selain layanan trade facility, BRI juga memberikan layanan pengelolaan transaksi keuangan secara efisien dan end to end kepada perusahaan pembiayaan, dan korporasi lainnya melalui platform Qlola by BRI. Qlola sendiri merupakan platform solusi keuangan digital bagi perusahaan yang terintegrasi dengan satu kali sign on dengan fitur unggulan diantaranya Financial Dashboard, Cash Management, Supply Chain Management, Foreign Exchange. Qlola juga dilengkapi dengan fungsi multi-language.
Berita Terkait
-
Nikmati Kesegaran Re.Juve dengan Diskon Khusus dari BRI!
-
Nikmati Chatime Lebih Hemat! Ada Diskon Khusus Pemegang Kartu Kredit BRI
-
Diskon Go Go Curry untuk Nasabah BRI, Cukup dengan Rp50.000 Saja
-
Dari Ngopi Hingga Investasi, Simak Tips Keuangan Anti Boncos Ala BRI
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang