SuaraJabar.id - Persib Bandung menyiapkan Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, sebagai alternatif untuk menggelar pertandingan kandang putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2023-2024.
Bahkan, kabarnya manajemen Persib sudah mengirimkan surat kepada pemerintah Kabupaten Bandung terkait Stadion Si Jalak Harupat yang dijadikan opsi untuk menggelar pertandingan kandang.
Menurut Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, pihaknya memang sudah mengirimkan surat kepada pemerintah Kabupaten Bandung mengenai rencana penggunaan Stadion Si Jalak Harupat.
"Memang benar kita sudah mengirimkan surat ke Kab Bandung mengenai penggunaan Si Jalak Harupat," kata Teddy.
Persib sendiri sebelumnya menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, sebagai home base saat melakoni pertandingan kandang di kompetisi BRI Liga 1 2023-2024.
Namun, Stadion GBLA masuk dalam daftar Stadion di Indonesia yang akan diperbaiki oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Sehingga, mengajukan Stadion Si Jalak Harupat sebagai alternatif.
"Kita belum tau kapan akan direnovasinya, masih menunggu dari pihak PUPR-nya," ungkap Teddy.
Sejauh ini, manajemen Persib masih memprioritaskan Stadion GBLA untuk home base pertandingan putaran kedua, namun jika PUPR mulai melakukan renovasi maka skuat Maung Bandung akan menggunakan Si Jalak Harupat.
"Kita liat saja kapan GBLA di renovasi, baru kita pundah," jelas Teddy.
Baca Juga: Cari ATM BRI Terdekat? Ini 50 Lokasi Lengkap ATM BRI di Bandung Raya
Sementara itu, pertandingan kandang terdekat Persib di kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 yakni menghadapi Persis Solo. Laga pekan ke-24 tersebut, rencananya akan digelar pada 4 Februari 2024 mendatang.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Cari ATM BRI Terdekat? Ini 50 Lokasi Lengkap ATM BRI di Bandung Raya
-
Ubah Gaya Rambut dan Tambah Tato Saat Libur BRI Liga 1, Bek Persib Punya Harapan Ini di 2024
-
Umuh Muchtar Beberkan Kondisi Rumahnya Pasca Gempa Sumedang, Berencana Bantu Warga Terdampak
-
Persiapan Marc Klok Jelang Piala Asia 2023 Bukan Kaleng-kaleng, Sampai Rela Lakukan Hal Ini
-
Salah Satu Produsen Kopi Terkenal di Indonesia Ternyata Berasal dari Papua, Ini Kisahnya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar