SuaraJabar.id - Asisten pelatih Persib Bandung, Goran Paulic, turut memberikan komentar dan menyambut positif hasil Timnas Indonesia yang berhasil melangkah ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Sebelumnya skuat Garuda lolos ke putaran 16 besar Piala Asia 2023 setelah Kirgistan menahan imbang Oman dengan skor 1-1 pada pertandingan terakhir Grup F di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (25/1).
Hasil imbang tersebut membuat Oman hanya mengumpulkan dua poin dari tiga pertandingan, dan berada di posisi keenam klasemen antar tim-tim peringkat ketiga terbaik.
Sedangkan Timnas Indonesia berada di posisi keempat dengan koleksi tiga poin. Selanjutnya skuat Garuda bakal lawan Australia di laga 16 besar Piala Asia 2023 pada Minggu (28/1/2024) malam.
Baca Juga: VAR di BRI Liga 1 Segera Dipakai, Bojan Hodak: Kadang Nguntungin, Bisa Juga Rugiin
Menurut mantan pelatih Timnas Hongkong, keberhasilan skuat Garuda melangkah ke babak 16 besar Piala Asia 2023 menjadi sejarah bagus bagi sepakbola Indonesia. Selain itu, masyarakat bisa menyaksikan kembali perjuangan Timnas bermain di fase berikutnya.
"Tentu ini bagus khususnya untuk sepakbola Indonesia, bagi fans yang bisa menyaksikan timnya bermain di 16 besar," kata Goran Paulic.
Lebih lanjut Goran Paulic menuturkan, meski Timnas Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 namun dua pemain Persib yang bergabung dengan skuat Garuda jarang mendapatkan kesempatan bermain.
Dua pemain Persib yang saat ini memperkuat Timnas Indonesia, yakni Marc Klok dan Edo Febriansah. Pada tiga laga babak penyisihan Grup D, Klok hanya bermain satu laga sekitar 15 menit sedangkan Edo belum mendapatkan menit bermain.
Menurut Goran, kedua pemain Persib tersebut masih memiliki peluang untuk tampil memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
Baca Juga: Putaran Kedua BRI Liga 1, Dewa United dan Persita Pindah Home Base ke Bandung
"Meski bagi kami tidak begitu bagus, karena pemain yang berada di sana jarang bermain sehingga sedikit menjadi kendala. Tapi kita lihat nanti, mereka akan bermain melawan Australia," tegas asisten pelatih asal Kroasia ini.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Jelang Lawan Australia, Slot Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia Masih Misteri
-
Australia vs Timnas Indonesia: Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Siap Tempur
-
Emil Audero Gabung Timnas Indonesia, Kiper Muda Ini Pasrah Sulit Gabung Tim Senior
-
Australia vs Timnas Indonesia: Popovic Pede Raih Poin Penuh, tapi Skuat Socceroos Pincang
-
Timnas Indonesia Siap Gebuk Australia! Socceroos Siapkan 6 Pemain Kejutan
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Satgas Pangan Polres Kuningan Sidak Pasar, Cek Volume dan HET MinyaKita
-
DKPP: Lebih dari Seribu Ekor Sapi Perah di Jawa Barat Terpapar Brucella
-
Pemkab Bandung Salurkan Rp25,5 Miliar untuk Korban Gempa Bumi di Kecamatan Kertasari
-
Hadiri Sertijab Kepala BPK, Gubernur Dedi Mulyadi Dorong Audit Alih Fungsi Lahan di Jabar
-
Kukuhkan Ketua TP PKK Jabar dan Lantik Pengurus, Gubernur Dedi Mulyadi: Provinsi Jabar Akan Berikan Stimulus