SuaraJabar.id - Gelandang Timnas Indonesia, Marc Klok, mengaku memiliki target untuk tetap menjadi bagian utama skuat Garuda dan meraih hasil maksimal dalam setiap pertandingan termasuk di Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak kedua melawan Vietnam.
Laga melawan Vietnam tersebut akan berlangsung sebanyak dua kali yakni pada 21 Maret yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dan 26 Maret di Stadion My Dinh, Hanoi
"Target saya adalah untuk bermain, menjadi bagian penting dari tim, untuk menang. Saya rasa ini adalah momen untuk dinikmati dan ada banyak hal lainnya," kata Marc Klok.
Lebih lanjut pemain yang menggunakan nomor punggung 23 ini mengatakan, kondisinya saat ini masih menjalankan program pemulihan dan masih merasakan nyeri di bagian tendon achilles-nya.
Baca Juga: Laga BRI Liga 1 Sore Nanti Persikabo vs Persib Tanpa Penonton, Begini Penjelasan Panpel
"Saya hanya perlu istirahat, tendon saya butuh pengobatan dan pemulihan dari inflamasi," ungkap gelandang Persib Bandung ini.
Meski demikian, tidak banyak waktu baginya untuk beristirahat, pasalnya setelah memperkuat Persib di pekan ke-29 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024, dia langsung bergabung dengan Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Jadi kami harus mencari momen kapan saya bisa beristirahat dan datang ke dokter spesialis untuk melihat bagaimana tendon saya dan ditangani. Karena masalah ini harus diatasi. Jadi akhir-akhir ini, saya selalu merasakan nyeri," jelasnya.
Marc Klok mengatakan, kondisi tersebut tidak menjadi halangan baginya, sebagai pemain Timnas dia bakal berusaha untuk menampilkan permainan terbaiknya dan membawa skuat Garuda meraih kemenangan, agar peluang lolos semakin terbuka lebar.
"Saya melihat ke depan untuk bermain bersama Timnas lagi, untuk meraih kemenangan lagi bersama Timnas. Untuk membuat peluang kami di kualifikasi ini jadi lebih terbuka dan kesempatan lolos bisa diamankan," tegasnya.
Baca Juga: Jalani Latihan Perdana di Bulan Puasa, Bojan Hodak Beberkan Kondisi Fisik Pemain Persib
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend