SuaraJabar.id - Koordinator Data dan Kehumasan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Ruddy Heryadi, menilai pada H+4 Lebaran 2024 atau Minggu (14/4/2024) menjadi puncak arus balik.
Menurut Ruddy, pada Minggu (14/4/2024) malam sebanyak 143.800 kendaraan melintasi jalur selatan Nagreg. Angka tersebut, meningkat signifikan dibandingkan H+3 atau Sabtu (13/4/2024) yang berjumlah 131.233 kendaraan.
"Pada H+4 volume lalu lintasnya selama satu hari itu mencapai 143.800 dan kami yakinkan bahwa hari kemarin itu di hari Minggu adalah puncak arus balik," kata Ruddy, Senin (15/4/2024).
Lebih lanjut Ruddy mengatakan, meski puncak arus balik sudah terjadi pada Minggu malam, namun pada hari ini diperkirakan masih ada pemudik yang akan pulang melalui jalur selatan.
Meskipun, menurut Ruddy volume kendaraan pemudik pada arus balik Lebaran 2024 yang melalui jalur selatan diprediksi tidak sebanyak pada Minggu malam.
Ruddy menambahkan, pada arus balik Lebaran 2024 para pemudik tak hanya melewati jalur arteri, namun banyak juga yang memanfaatkan jalan tol.
"Kalau lihat dari masih banyak yang belum kembali selisih antara timur dan barat masih ada kurang lebih 200 ribuan kendaraan yang mungkin biasanya enggak sama antara yang mudik dan yang pulang," ujarnya.
"Tapi biasanya rata-ratanya itu bedanya ya 100 ribu mungkin. Jadi, kemungkinan masih ada yang kembali, tapi lonjakannya tidak akan terlalu tinggi dibandingkan hari Minggu atau Sabtu. Jadi hari Senin ini akan lebih landai dibandingkan Sabtu atau Minggu, kalau dilihat dari data volume lalu lintas kita," jelasnya.
Dari data yang diperolehnya, kendaraan pemudik yang melintas jalur selatan pada arus balik Lebaran 2024 masih didominasi oleh kendaraan roda dua dengan mencapai 60 persen lebih.
Baca Juga: Persib Waspada Lawan Persita yang Penuh Pemain Berbahaya
"Untuk motor dominasinya masih cukup tinggi 63 persen ke Bandung ini ya," ungkapnya.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Gerbang Tol Karawang Timur Diambil Alih Tanggung Jawab Bupati Aep, Apa Rencananya?
-
Pakar Kebijakan Publik Kritik MK: Polisi dan Kementerian Sama-Sama Sipil
-
AKPI Tawarkan Solusi UU Kepailitan Baru untuk Sukseskan Perampingan BUMN Era Prabowo
-
Kronologi Lengkap Pembunuhan Sadis di Tol Jagorawi
-
Penampakan Tali Jemuran Merah Jadi Saksi Bisu Maut Driver Taksi Online di Tol Jagorawi