SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengingatkan anak asuhnya untuk bekerja keras dan waspada pada pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1 2023-2024 menghadapi Persita Tangerang, Senin (15/4/2024).
Menurut pelatih asal Kroasia ini, jika melihat posisi di klasemen sementara BRI Liga 1 2023-2024 Persita Tangerang memang berada di papan bawah, namun hal itu tidak bisa dijadikan patokan pada laga yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Pasalnya, tim berjuluk Pendekar Cisadane tersebut dipastikan bakal berusaha untuk bangkit dan menampilkan permainan terbaiknya, agar mereka bisa menjauh dari zona degradasi.
Selain itu, mantan pelatih PSM Makassar ini menuturkan secara komposisi Persita Tangerang dihuni banyak pemain berkualitas di berbagai posisi, mulai dari lini pertahanan hingga depan.
"Untuk Persita, mereka memiliki pemain dengan level kualitas individu yang bagus," kata Bojan Hodak saat konferensi pers menjelang pertandingan.
"Mereka punya stiker yang bagus, gelandang yang bagus, pertahanannya juga ada dua bek tengah yang bagus, di lini tengah, ada pemain Korea Selatan yang sangat skill full," ucapnya menambahkan.
Melihat komposisi pemain yang dimiliki Persita, Bojan Hodak mengingatkan anak asuhnya untuk waspada dan bekerja keras, agar pada pertandingan nanti bisa mengamankan poin penuh untuk menjaga posisi di empat besar klasemen BRI Liga 1 2023-2024.
"Jadi mereka berbahaya secara individual, tapi saya tidak tahu kenapa mereka ada di tiga terbawah saat ini. Ini pertanyaan untuk pelatih mereka, bukan bagi saya," ujarnya.
"Tapi satu hal yang pasti adalah mereka punya banyak pemain yang bagus dan semuanya bisa menentukan di pertandingan. Jadi kami harus berhati-hati, kami harus bertahan secara terorganisir untuk hentikan mereka," tegasnya.
Baca Juga: Maung Bandung Siap Tempur Hadapi Persita, Meski Dihantui Cedera Pemain Kunci
Sementara itu, pertandingan kali ini Persita tidak mengunakan kandangnya Stadion Indomilk Arena namun memakai Stadion Kapten I Wayan Dipta, sehingga venue berada di tempat netral.
Terkait venue pertandingan tersebut, Bojan Hodak menilai skuat Maung Bandung memiliki catatan bagus ketika bermain di tandang. Sehingga, pihaknya bakal berusaha agar Persib bisa meraih hasil maksimal.
"Terkadang entah bagaimana musim ini kami mendapat hasil lebih baik ketika bermain di luar kandang. Mungkin ketika tim lain datang ke Bandung, mereka menerapkan skema parkir bus dan itu jadi masalah untuk kami. Jadi kandang atau tandang tidak begitu banyak perbedaan musim ini," pungkasnya.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kabut Tebal Selimuti Puncak Bogor - Cianjur di Hari Pertama 2026, Jarak Pandang Cuma 5 Meter
-
Ramai Lagu Baru Slank 'Republik Fufufafa': Bukan Pujian Yang Didapat, Tapi Panen Hujatan
-
Adu Megah Dua Ikon Jabar: Masjid Nurul Wathon Ngebut 8 Bulan vs Al Jabbar Telan Dana Triliunan
-
Gak Perlu Jauh-Jauh, 5 Spot Wisata Hits di Depok yang Cocok Buat Quality Time Bareng Keluarga
-
Tembus Peringkat 42 Dunia, Ternyata Ini Rahasia IPB University Sapu Bersih Penghargaan Nasional