SuaraJabar.id - Truk kontainer mengalami kecelakaan di Tol Cipularang tepatnya di KM 111+800 arah Jakarta, Rabu (26/6/2024), kendaraan tersebut terguling dan menutupi badan jalan, sehingga menyebabkan kemacetan.
Dari video yang beredar di antaranya di media sosial, kemacetan terjadi cukup panjang dan mengular di ruas jalan tol arah Jakarta, sedangkan kondisi truk melintang menutup jalan.
Saat ini sedang dilakukan upaya evakuasi oleh petugas, selain itu petugas Polisi megatur arus lalu lintas, dan untuk sementara jalan tidak bisa dilalui.
Untuk menghindari kepadatan, atas diskresi kepolisian, sementara waktu kendaraan yang menuju Jakarta dialihkan melalui Gerbang Tol (GT) Cikamuning di KM 116 ruas Tol Cipularang.
Baca Juga: Bey Machmudin: Bandara Kertajati Terbuka untuk Investor
Hal itu disampaikan oleh Senior Manager Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad Reginal Division Plaza Tol Pasteur Bandung, Agni Mayvinna.
"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk tertib di lajurnya masing-masing. Jaga jarak aman dengan kendaraan di depan dan tidak berpindah lajur selama melintasi contraflow," kata Agni dalam keterangannya, Rabu (26/6/2024).
Selajutnya, untuk mengoptimalkan waktu perjalanan selama rekayasa lalu lintas tersebut, pengendara diminta untuk memastikan kecukupan saldo kartu elektroniknya.
"Pastikan kecukupan saldo kartu elektronik sebelum memulai perjalanan untuk menghindari kepadatan ketika bertransaksi di gerbang tol," ujar Agni.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Agni juga mengingatkan agar pengguna jalan untuk mengikuti arahan petugas di lapangan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas.
Baca Juga: Jabar Juara Judi Online: Nilai Transaksi Bisa Bangun Tiga Bendungan
"Diharapkan pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan," jelasnya.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
-
Meninggal karena Kecelakaan saat Naik Xmax, Ini Profil Mantan Pembalap Indonesia Hokky Krisdianto
-
Karier Hokky Krisdianto, Pembalap Legendaris Meninggal Dunia Kecelakaan
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
-
Penyebab Kecelakaan Maut Tol Cipularang Kombinasi dari Berbagai Faktor, Begini Penjelasan Korlantas
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend