SuaraJabar.id - Persib Bandung semakin kokoh di puncak klasemen setelah menekuk Persik Kediri dengan skor 4-1 pada pekan ke-26 Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/2/2025) malam.
Persib Bandung kokoh di puncak klasemen dengan 54 poin, sementara Persik Kediri masih bertahan di peringkat 11 dengan 34 poin. Kedua tim sama-sama telah memainkan 26 pertandingan.
Pada laga kandang tersebut, para pemain Persib Bandung yang tampil percaya diri di hadapan pendukungnya langsung menyerang tim tamu secara bertubi-tubi. Namun upaya anak asuh Bojan Hodak itu masih dapat diantisipasi dengan baik oleh para pemain Persik Kediri.
Pada menit ke-16 Persib Bandung mendapatkan peluang emas pertama lewat tendangan Marc Klok di dalam kotak penalti yang masih dapat ditepis oleh kiper lawan.
Baca Juga: Tandang ke Markas Persebaya, Persib Bertekad Lanjutkan Tren Positif
Menit ke-29 Persib Bandung unggul terlebih dahulu lewat sundulan Nick Kuippers melalui tendangan sudut yang gagal diantisipasi oleh pertahanan Persih Kediri. Skor sementara 1-0 bagi tim tuan rumah.
Persib kembali mendapatkan peluang pada menit ke-38 lewat tendangan Ciro Alves di dalam kotak penalti. Namun tendangannya masih dapat ditepis oleh kiper lawan.
Menit ke-45+6 Persib Bandung menambah keunggulan berkat umpan dari Robi Darwis yang dapat diteruskan menjadi sebuah gol sundulan oleh Ryan Kurnia. Skor berubah 2-0, sekaligus menutup babak pertama.
Pada awal babak kedua, Persib Bandung masih mendominasi pertandingan dengan beberapa kali menusuk lini pertahanan Persik Kediri.
Menit ke-61 Persik Kediri mendapatkan penalti usai Mario dilanggar Edo Febriansyah di dalam kotak penalti.
Baca Juga: Selebrasi Beckham Putra di Markas Persija Berujung Sanksi dan Denda, Persib Ajukan Banding
Mejed Osman yang menjadi eksekutor, berhasil memanfaatkan tendangan penalti menjadi sebuah gol, sehingga memperkecil keunggulan tuan rumah menjadi 2-1.
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Persebaya Menangi Derbi Suramadu, Sukses Jaga Harga Diri di GBT
-
Resmi Berpisah dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Semakin Dekat ke Persib Bandung
-
Delapan Poin Menuju Juara, Persib Diambang Takhta BRI Liga 1
-
Banjir Gol! Persita Sikat Arema FC dalam Duel Menegangkan
-
Ekonomi Kreatif Suporter: Dari Kecintaan kepada Persib hingga Tembus Pasar Asia
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI