SuaraJabar.id - Pemerintah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dalam tahun anggaran 2025 ini memberikan bantuan sambungan air gratis bagi 2.560 rumah warga pada sejumlah wilayah di Cianjur melalui program hibah air minum.
Program pemasangan pipa air ini dilakukan secara simbolis oleh Bupati Cianjur, dr. Mohammad Wahyu Ferdian, yang didampingi oleh Direktur Utama Perumdam Tirta Mukti Cianjur, Budi Karyawan, di Kampung Cimaya Pasar Baru, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, pada Senin (17/3/2025).
Wahyu mengatakan program pemasangan sambungan air gratis difokuskan di pemukiman padat penduduk di wilayah kota hingga selatan Cianjur tepatnya di Kecamatan Cidaun.
"Diluncurkan-nya program sambungan rumah gratis untuk ribuan penerima ini dibiayai dari berbagai program mulai dari APBN, APBD dan Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Mukti, dimana total jumlah penerima terbanyak di wilayah kota Cianjur," katanya dilansir ANTARA.
Baca Juga: BPBD Cianjur Temukan Jasad Balita yang Hilang Terseret Arus Sungai
Pihaknya berharap dengan bantuan sambungan air gratis dapat meringankan beban masyarakat yang selama ini kesulitan mendapatkan akses air bersih, terutama yang tinggal di perkotaan, serta beberapa sambungan lainnya tersebar hingga wilayah selatan.
Dia mengatakan bantuan sosial untuk meringankan beban masyarakat Cianjur akan terus digelar dalam berbagai program termasuk santunan bagi anak yatim dan jompo seperti yang dilakukan dalam peresmian bantuan sambungan air bersih, dimana sekitar delapan orang jompo mendapat paket bantuan.
Dirut Perumdam Tirta Mukti Cianjur Budi Karyawan, mengatakan setiap tahun pihaknya bersama Pemkab Cianjur rutin menyalurkan berbagai bantuan termasuk sambungan air gratis bagi warga dari kalangan tidak mampu mulai dari perkotaan hingga wilayah selatan.
Bahkan tahun sebelumnya ribuan sambungan air gratis diberikan untuk warga di beberapa kecamatan, termasuk wilayah selatan dan ratusan sambungan gratis khusus bagi keluarga stunting dalam program menekan angka stunting di Cianjur.
"Kami bersama pemerintah daerah akan terus membantu meringankan beban masyarakat terutama terkait kebutuhan air bersih dengan program pemasangan air gratis setiap tahun," jelas Wahyu.
Baca Juga: Polisi Dalami Kasus Pengeroyokan Siswa SMKN I Pagelaran-Cianjur yang Viral di Media Sosial
Dia menjelaskan untuk ribuan sambungan gratis bagi warga didanai dari APBN sebanyak 460 sambungan, APBD sebanyak 1.600 dan Perumdam sebanyak 500 sambungan, dengan harapan ke depan program sambungan air gratis dapat bermanfaat bagi penerima.
Berita Terkait
-
PTPP Sediakan Fasilitas Listrik PLTS Hingga Air Bersih untuk Sarana Pendidikan
-
Xiaomi Luncurkan Smart AC Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter, Perdana di Indonesia
-
Lion Air Beri Diskon Tiket Pesawat, Cek Rute dan Harganya
-
Curug Suhada, Wisata Air Terjun Gratis untuk Healing di Akhir Bulan
-
Kisruh Royalti Musisi: Gugatan ke MK dan Pengakuan Mengejutkan Jimi Multhazam!
Tag
Terpopuler
- Gubri Wahid Pusing Mikirin Defisit APBD: Omongan Syamsuar Terbukti, Sempat Diejek SF Hariyanto
- Fedi Nuril Takut Indonesia Kembali ke Masa Orde Baru, Reaksi Prabowo Terhadap Kritikan Jadi Bukti
- Terharu Ditranser Uang Raffi Ahmad, Nominal di Rekening Nunung Sebelumnya Tak Sampai Rp300 Ribu
- Denza N9 Meluncur Pekan Depan
- Colek Erick Thohir, 5 Pemain Keturunan Grade A Siap Dinaturalisasi Timnas Indonesia Setelah Maret 2025
Pilihan
-
Suporter Bahrain Tak Mau Beli 3000 Tiket Pertandingan Kontra Timnas Indonesia di Stadion GBK
-
5 Senjata Tradisional Suku Dayak dan Sejarahnya
-
Mantan Orang Dekat Sri Mulyani jadi Stafus Pramono Anung di DKI Jakarta
-
Sejarah! Untuk Pertama Kalinya Mobil Listrik Kalahkan Mobil Hybrid di Indonesia
-
7 Rekomendasi Game PC Murah di Steam Spring Sales 2025
Terkini
-
Pentingnya Manfaatkan Waktu Libur Lebaran untuk Beraktivitas Bersama Keluarga Menurut Psikolog
-
Pemasangan Jembatan Bailey Alami Kendala, Pemprov Jabar Segera Bangun Jembatan Darurat di Karawang
-
Mitigasi Banjir Jawa Barat, Kemen-PU Siap Bangun Tanggul di Kali Bekasi
-
Cegah Bencana dan Jaga Swasembada Pangan, Dedi Mulyadi Keluarkan Pergub Larangan Alih Fungsi Lahan
-
Dedi Mulyadi Gercep Atasi Masalah Bekasi: Renovasi Pasar & Insinerator Jadi Prioritas