Sukabumi Ikut Diguncang Gempa saat HUT RI, Aparat: Kursi Bergetar

"Kaget dan mau keluar dari ruangan, namun getaran sudah berhenti, diperkirakan lamanya 20-30 detik," katanya.

Agung Sandy Lesmana
Sabtu, 17 Agustus 2019 | 15:08 WIB
Sukabumi Ikut Diguncang Gempa saat HUT RI, Aparat: Kursi Bergetar
Gempa bumi dirasakan masyarakat Pajampangan, tepat di hari kemerdekaan RI ke-74, Sabtu (17/8/2019), sekitar pukul 12.20 WIB (Istimewa/BMKG).

SuaraJabar.id - Tak hanya di kawasan Banten, gempa bumi ikut dirasakan warga di Sukabumi, Jawa Barat, terutama di daerah Penjampangan. Gempa terjadi tepat di hari kemerdekaan RI ke-74, Sabtu (17/8/2019), sekitar pukul 12.20 WIB.

Danpos Ramil Ciracap Kabupaten Sukabumi, Tubagus Ismaya mengakui mengalami getaran cuung kencang saat sedang duduk.

“Saat kami sedang duduk di pos pol PP Kecamatan Ciracap, terasa kursi bergetar," kata Tubagus Ismaya, kepada Sukabumiupdate.com--jaringan Suara.com.

Setelah tersadar getaran itu merupakan gempa, Ismaya pun sempat mau keluar ruangan untuk menyelamatkan diri. Namun, hal itu diurungkan setelah guncangan gempa berhenti. 

Baca Juga:Bertepatan HUT RI, Banten Diguncang Gempa 4,2 Magnitudo

"Kaget dan mau keluar dari ruangan, namun getaran sudah berhenti, diperkirakan lamanya 20-30 detik," katanya.

Sementara itu Nina Herlina warga Kampung Nangkawangi RT 04/06 Ciracap juga merasakan getaran gempa.

“Kalau di sini terasa dua kali getaran, namun memang tidak lama.”

Hal senada diutarakan oleh warga Desa Ciwaru, Eden Permana. “Kaget juga getaran lumayan besar (ngariyeg), cuma tidak lama," kata dia.

Akun twitter BMKG merilis gempa dengan magnitudo 4.2, terjadi sekitar pukul 12:18:27 WIB. Pusat gempa di laut 49 kilometer Barat Daya Bayah Banten dengan kedalaman 22 kilometer. Dirasakan (MMI) III Panggarangan, II Cimandiri.

Baca Juga:Gempa Magnitudo 4,5 Guncang Pandeglang, Warga Panik Listrik Sempat Padam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini