Mau Ikut Demo di Jakarta Naik Truk, Puluhan Pelajar Sukabumi Ditangkap

Puluhan pelajar tersebut berasal dari tiga SMK yang berbeda.

Dwi Bowo Raharjo
Senin, 30 September 2019 | 11:53 WIB
Mau Ikut Demo di Jakarta Naik Truk, Puluhan Pelajar Sukabumi Ditangkap
Para pelajar SMK digiring masuk Mapolresta Sukabumi, Senin (30/9/2019). Mereka diamankan saat menumpangi truk di Jalan Lingkar Selatan, dekat Masjid Raudhatul Irfan, Cisaat, Kabupaten Sukabumi tujuannya ikut demo ke Jakarta. (Sukabumiupdate.com/Oksa BC)

SuaraJabar.id - Kepolisian Sukabumi, Jawa Barat, mengamankan puluhan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Jalan Lingkar Selatan, tepatnya di samping Masjid Raudhatul Irfan, Kabupaten Sukabumi, Senin (30/9/2019) pagi. Puluhan pelajar tersebut diturunkan dari sebuah truk karena ingin menuju Jakarta.

"Iya tadi pada naik truk, terus diturunkan. Saya juga tidak tahu mau pada ke mana," ujar salah seorang warga yang tak ingin disebutkan namanya seperti diberitakan Sukabumiupdate.com - jaringan Suara.com.

Puluhan pelajar tersebut berasal dari tiga SMK yang berbeda. Setelah diturunkan dari truk sekitar pukul 09.28 WIB, tas pelajar digeledah polisi dan selanjutnya dibawa ke Mapolresta Sukabumi menggunakan mobil polisi.

Sedangkan salah satu pelajar SMK yang diamankan polisi mengatakan ia dan rekan-rekannya berniat berangkat ke Jakarta untuk ikut demo. Saat di Jakarta, para pelajar ini berencana main ke sebuah SMK di Jakarta.

Baca Juga:Tameng, Tongkat Kayu dan Baracuda Menunggu Mahasiswa di Depan Gedung DPR

Pelajar SMK diamankan polisi di Jalan Lingkar Selatan, dekat Masjid Raudhatul Irfan, Cisaat, Senin (30/9/2019). Pelajar ini diamanakan setelah mereka naik truk. (Sukabumiupdate.com/Oksa BC)
Pelajar SMK diamankan polisi di Jalan Lingkar Selatan, dekat Masjid Raudhatul Irfan, Cisaat, Senin (30/9/2019). Pelajar ini diamanakan setelah mereka naik truk. (Sukabumiupdate.com/Oksa BC)

Kini pelajar yang berjumlah puluhan orang ini berada di Markas Polres Sukabumi Sukabumi Kota.

"Mau main ke Jakarta ke Tamsis 44, sekalian demo," ujar salah seorang pelajar yang enggan disebutkan namanya.

Meski demikian, pelajar tersebut tak tahu akan ikut dalam aksi demo apa.

"Tidak tahu demo apa," singkatnya.

Baca Juga:Polisi Bentuk Tim Investigasi Tragedi Tembak Mati 2 Mahasiswa di Kendari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini