Viral Video Alquran Disobek-sobek dan Dibuang ke Jalanan Tasikmalaya

"Di depan bakso Wong Cilik, Alquran disobek-sobek, di pinggiran jalan. Itu kalau tidak percaya," kata lelaki dalam video viral tersebut.

Reza Gunadha
Kamis, 19 Desember 2019 | 17:23 WIB
Viral Video Alquran Disobek-sobek dan Dibuang ke Jalanan Tasikmalaya
Video berisi rekaman Alquran tersobek-sobek dan dibuang ke jalanan diduga terjadi di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, viral pada media-media sosial, Kamis (19/12/2019). [Facebook]

SuaraJabar.id - Video berisi rekaman Alquran tersobek-sobek dan dibuang ke jalanan diduga terjadi di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, viral pada media-media sosial, Kamis (19/12/2019).

Dalam video berdurasi 22 detik tersebut, tampak seseorang memegang Alquran yang sudah disobek-sobek. Ia lantas menunjukkan sobekan Alquran itu juga dibuang pelaku misterius ke jalanan.

Berdasarkan keterangan orang dalam video tersebut, sobekan Alquran itu ditemukan di dekat warung bakso Wong Cilik. Fenomena itu baru diketahui warga pada hari Kamis dini hari.

"Di depan bakso Wong Cilik, Alquran disobek-sobek, di pinggiran jalan. Itu kalau tidak percaya," kata lelaki dalam video viral tersebut.

Baca Juga:Murid Disumpah Alquran untuk Dicabuli, Guru BK Huda Pakai Ijazah Palsu

Sementara Kabid Humas Polda Jawa Barat Komisaris Besar Saptono Erlangga Waskitaroso mengakui, bakal memeriksa kebenaran video itu lebih dulu.

"Kami periksa dulu ya," kata dia.

Untuk diketahui, ketika berita ini diunggah sekitar pukul 17.23 WIB, pelaku dikabarkan sudah tertangkap dan tengah menjalani pemeriksaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini