Pasien Positif di Jawa Barat Jadi 12, 1 Pasien Hasil Proaktif Tes

Gubernur Jawa Barat sebutkan penderita COVID-19 bisa tidak bergejala. Proaktif tes menunjukkan ada hasil positif.

RR Ukirsari Manggalani
Kamis, 19 Maret 2020 | 05:01 WIB
Pasien Positif di Jawa Barat Jadi 12, 1 Pasien Hasil Proaktif Tes
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebutkan hasil tes proaktif COVID-19 [Suara.com/Emi La Palau].

SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan satu pasien positif Corona ditemukan dari hasil proaktif tes yang dilakukan. Ada sebanyak 230 Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang melakukan proaktif tes.

Emil, sapaan Ridwan Kamil, mengungkapkan saat ini pasien positif Virus Corona jenis baru, COVID-19 itu sedang dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. Orang ini, kata Emil tidak memiliki gejala dan tampak sehat.

"Kami sudah melakukan tes proaktif dari 230 ternyata satu orang positif, sekarang dirawat di RSHS padahal orang itu terlihat sehat dan tidak bergejala," jelas Ridwan Kamil di Gedung Sate Bandung, dalam konferensi pers bersama Mendagri, Rabu (18/3/2020).

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebutkan penderita COVID-19 tidak selalu bergejala [Suara.com/Emi La Palau].
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebutkan penderita COVID-19 tidak selalu bergejala [Suara.com/Emi La Palau].

Gubernur Jawa Barat ini mengungkapkan hasil yang diperoleh itu menandakan bahwa masyarakat harus mewaspadai dan tidak menunggu ada gejala baru diperiksa. Untuk mengantisipasi, masyarakat harus proaktif tes.

Baca Juga:Nasib Industri Otomotif Nasional di Tengah Wabah Virus Corona

"Ini menandakan kita harus mewaspadai dan tidak hanya menunggu mereka bergejala baru periksa, jadi Alhamdulillah tes proaktif diapresiasi oleh pak Menteri," ujar Ridwan Kamil.

"Saya laporkan juga ke Pak Menteri ,tadi baru dapat laporan bahwa dana hari ini sudah kami cairkan Rp 48 M dari pergeseran. Sudah secepat itu, dan kami belanjakan sesuai dengan kebutuhan kedaruratan terkait kebutuhan dalam penanganan," lanjut Emil menambahkan.

Tercatat hingga Rabu (18/3/2020) malam, menurut pantauan melalui data dari website Pusat Informasi dan Koordinasi (Pikobar) ODP 1.165, PDP 126 dan positif 11 orang di Jawa Barat.

Catatan dari Redaksi: Jika Anda merasakan gejala batuk-batuk, demam, dan lainnya serta ingin mengetahui informasi yang benar soal Virus Corona COVID-19, silakan hubungi Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119

Kontributor : Emi La Palau

Baca Juga:COVID-19 Mencapai Eropa, Ini Laporan Otomotif Volkswagen Group

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini