Diumumkan PSBB Total, DKI Jakarta Masih Sumbang Pasien Covid 19 Terbanyak

Pasien terkonfirmasi positif virus Covid 19 di Indonesia kian bertambah. Tiga provinsi penyumbang pasien terbanyak yakni DKI Jakarta, Jawa Tengah dan Jawa Timur

Tasmalinda
Minggu, 13 September 2020 | 16:55 WIB
Diumumkan PSBB Total, DKI Jakarta Masih Sumbang Pasien Covid 19 Terbanyak
Ilustrasi Covid-19. (Pexels)

SuaraJabar.id - Dari data  Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang diterima Suara.com, hingga Minggu (13/9/2020) pukul 12.00 WIB tersebut diketahui jika Provinsi DKI Jakarta, Jawa Tengah dan Jawa Timur sebagai penyumbang angka kasus positif terbanyak pada hari ini.

Sebanyak 1.380 kasus positif ditemukan di Provinsi DKI Jakarta per hari ini. Sehingga total menjadi  kasus 54.220 kasus.

Kemudian, Jawa Tengah 282 kasus baru. Sehingga total menjadi 17.742.

Selanjutnya, Jawa Timur sebanyak 249 kasus baru. Total menjadi 38.088 kasus.

Sebagai informasi, angka pasien sembuh pada hari ini juga bertambah sebanyak 2.552 orang. Sehingga total menjadi 155.010 orang. 

Adapun, angka kematian akibat Covid-19 bertambah sebanyak 72  orang. Total menjadi 8.723 orang tercatat meninggal akibat Covid-19.

Berdasar data Satgas Penanganan Covid-19 yang dihimpun Suara.com melalui laman covid19.go.id pada Minggu sore terdapat penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 3.636 orang. 

Sumber : https://www.suara.com/news/2020/09/13/164028/tiga-provinsi-di-jawa-sumbang-kasus-positif-covid-19-terbanyak-minggu-ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini