SuaraJabar.id - Semua gubernur, pangdam, dan kapolda seluruh Indonesia diingatkan untuk melarang semua bentuk kegiatan pengumpulan massa. Kerumunan dan keramaian selalu berpotensi mengabaikan protokol kesehatan, kata Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo, Kamis (19/11/2020).
"Untuk itu, siapapun yang punya niat berkunjung ke daerah, membuat acara, dan berpotensi menimbulkan kerumunan serta melanggar protokol kesehatan, wajib dilarang. Demi menyelamatkan rakyat kita agar terhindar dari penularan virus Covid 19," kata Doni kepada wartawan di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, sebelum melakukan kunjungan kerja ke Yogyakarta.
Doni telah melakukan percakapan via telpon dengan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.
Ia menyampaikan, belajar dari kejadian di Jakarta beberapa hari lalu -- kerumunan pengikut Habib Rizieq Shihab -- gubernur wajib melakukan pencegahan agar tidak terjadi pengumpulan massa dalam bentuk apapun di masa mendatang.
Baca Juga:Perkembangan Peristiwa Petamburan: Habib Rizieq Belum Beri Keterangan
"Semua kegiatan wajib taat dan patuh kepada protokol kesehatan. Protokol kesehatan adalah harga mati," kata dia.
Gubernur, pangdam, dan kapolda diminta segera membuat jumpa pers untuk menyampaikan ke publik bahwa di masa pandemi, semua pihak harus disiplin dan patuh pada protokol kesehatan.
Para tokoh ulama, tokoh masyarakat atau siapapun mesti menunda segala bentuk aktivitas yang berpotensi menimbulkan kerumunan dan melanggar protokol kesehatan.
"Bagi yang berniat akan menggelar acara, maka saya ingatkan, tugas kita melakukan pencegahan. Para tokoh, ulama harus menjadi teladan, memberi contoh mencegah agar tidak terjadi pelanggaran protokol kesehatan," kata Doni.
Menurutnya, seperti yang terjadi di Jakarta, jika terlambat dicegah, dan saat massa sudah berkumpul, maka ketika dibubarkan sangat berpotensi terjadi gesekan.
Baca Juga:Ridwan Kamil Dipanggil Polisi Akibat Kerumunan Acara Habib Rizieq
"Makanya saya minta kepada semua pemimpin di daerah untuk melakukan pencegahan, mengingatkan agar apa yang terjadi di Jakarta minggu lalu tidak terulang di tempat lain," kata mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus.
- 1
- 2