Nenek Ketahuan Curi Uang Rp 100 Ribu di Pasar, Ini Kisah Pilu Hidupnya

Ia diketahui mencopet uang Rp 100 ribu untuk menghidupi dirinya sendiri yang hidup sebatang kara.

Farah Nabilla | Nur Afitria Cika Handayani
Senin, 01 Februari 2021 | 19:00 WIB
Nenek Ketahuan Curi Uang Rp 100 Ribu di Pasar, Ini Kisah Pilu Hidupnya
Seorang wanita lanjut usia diduga melakukan aksi pencopetan di Pasar Mandirja, Banjarnegara, Sabtu (30/1/2021) sekitar pukul 06.00 WIB. [Hestek.id]

SuaraJabar.id - Belakangan ini aksi pencopetan yang dilakukan oleh seorang nenek viral di sosial media. Nenek tersebut lantas dihakimi warga karena ketahuan saat mencuri uang di pasar.

Dalam video yang viral di sosial media, wanita lanjut usia tersebut terlihat dikerumuni warga. Ia diduga jadi bulan-bulanan saat mencopet di Pasar Mandiraja Banjarnegara.

Tapi siapa sangka jika ternyata wanita tersebut punya kisah pilu di balik aksi mencopetnya.

Diduga, kondisi ekonomi melatarbelakanginya untuk nekat mencuri uang di pasar.

Baca Juga:Curi Rp100 Ribu, Nenek yang Viral di Banjarnegara Dimaafkan, Ini Kisahnya

Seorang nenek yang diduga pencopet ditangkap di Pasar Mandiraja, Banjarnegara pada Sabtu (30/1/2021) sekitar pukul 06.00 WIB. [Tangkapan layar video]
Seorang nenek yang diduga pencopet ditangkap di Pasar Mandiraja, Banjarnegara pada Sabtu (30/1/2021) sekitar pukul 06.00 WIB. [Tangkapan layar video]

Salah seorang pria pun terlihat menginterogasi sambil mencengkeram tengkuk nenek tersebut.

Dikutip dari hestek.id--jaringan Suara.com, berikut fakta dari nenek yang mencopet di pasar tersebut.

Asal Usul

Kejadian pencopetan di pasar tersebut dibenarkan oleh Kapolsek Mandiraja, Ajun Komisaris Polisi Suyit Munandar.

Peristiwa pencopetan itu terjadi tepatnya pada Sabtu (30/1/2021) pukul 05.45 WIB.

Baca Juga:Kisah Pilu Nenek Diyang, Selamatkan Alquran Warisan Alm Suami Saat Banjir

Nenek berinisial RN (50) tersebut merupakan seorang warga asal Sidareja, Cilacap.

Dirinya merantau menggunakan kendaraan umum. Suyit mengatakan tujuan RN ke Banjarnegara untuk mencari uang.

Curi Uang Rp 100 Ribu

RN mengaku jika dirinya memang berusaha untuk mencopet. Akan tetapi, dia berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya.

"Korban sudah memaafkan dan tidak akan melanjutkan laporannya ke pihak berwajib, diselesaikan secara kekeluargaan, toh cuma hilang Rp 100 ribu," ujar Suyit.

Tinggal Sendiri

Berdasarkan hasil pemeriksaan, Suyit mengatakan RN mengaku hidup sebatang kara. Suami dan anaknya telah lama merantau ke luar kota.

RN mengaku merasa kekurangan karena tidak memiliki uang. Akhirnya, dia pun nekat mencopet.

"Jadi pelaku ini hidup sebatang kara, suami dan anaknya merantau. Dia bingung ga punya uang, akhirnya nekat nyopet buat makan sehari-hari," ujar Suyit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini