SuaraJabar.id - Tingkah seorang warganet satu ini dinilai keterlaluan lantaran mengirim chat kasar kepada salah seorang gurunya.
Aksi itu ia lakukan diduga untuk menerima tantangan oleh warganet pengguna TikTok lain.
Tangkapan layar bukti chat tersebut kemudian ia unggah ke laman TikTok dan dibagikan ulang oleh akun Twitter @txtdarigajelas.
Dalam kolase foto tangkapan layar unggahan TikTok itu, tampak seorang warganet memberi tantangan lewat kolom komentar.
Baca Juga:Nia Ramadhani Dihujat Gegara Jadi MC, Raffi Ahmad Maklum
"Ngomong kasar ke guru," tulis seseorang.
Tak berapa lama kemudian, seorang pengguna TikTok mengunggah bukti chat kasarnya ke seorang guru lewat WhatsApp.
Ia menyapa gurunya dengan sebutan binatang dan mengirim sebuah gambar meme berkalimat kasar.
"Hy anj***g," kirim dia kepada gurunya sambil mengirim meme bertuliskan "Sedang belajar menjadi l*nte".
Guru tersebut lantas bertanya siapa dia.
Baca Juga:Momen Romantis Kakek Nenek Naik Gerobak Sapi, Warganet: Salfok Sama Sapinya
"Ini siapa?" tanya sang guru.
"Kirain enggak bakal dibalas," jawab si murid singkat.
Guru tersebut mulai terpancing emosi. Ia kembali menanyakan siapakah yang mengiriminya pesan tersebut.
Diduga, si murid menggunakan nomor lain yang tak diketahui gurunya untuk melancarkan aksi tersebut.
"Enggak perlu tahu lo anj," jawab si murid.
"Maaf, tapi saya enggak kenal. Saya merasa enggak punya salah. Kamu kenapa? Jawab dulu ini siapa," tanya sang guru.
Si murid kali ini menyelewengkan jawabannya.
"Idol korea, lihat aja bio gue noh," jawab si murid.
Sang guru lantas kembali menanyakan permasalahan di antara mereka.
"Tanpa asal usul langsung nyari masalah," tulis si guru.
"Nyenyenye kon," si murid kembali mengejeknya.
"Mau kau apa sih?!" sang guru tampak mulai kehilangan kesabaran.
Diduga, si guru langsung menghubungi nomor tersebut tapi tak diangkat oleh si murid.
"Terserah kamu, kalau semisalnya saya emang punya salah tolong bicarakan baik-baik," jelas sang guru.
"Sok iye. B*bi," balas si murid.
Nampaknya, sang guru mulai tahu bahwa ulah itu dilakukan oleh salah seorang muridnya.
"Saya tahu kamu murid saya, kalau punya dendam karena saya pernah marah atau hal lain kamu bisa ngomong langsung. Saya bisa ngelaporin kamu loh," kata si guru.
Si murid pun lantas mengaku bahwa ia bubkan murinya.
"Sorry bukan murid lu wlekk," balas dia.
Unggahan soal percakapan kasar murid kepada gurunya tersebut kontan memancing murka warganet. Mereka mengecam kelakuan murid yang dinilai sudah keterlaluan tersebut.
"Zaman akhir adab ke guru makin enggak ada barokahnya, makin hilang, mirisnya hal ini jadi lumrah dan terwajarkan. Enggak membenarkan semua perilaku guru, tapi sadar aja kalau sebagai murid makin enggak sopan," komentar @shalats*****.
"Keren kalo gitu? Kagakkkk. Norak lo," umbuh @jung****.
"Biar apa?? Konten?? Attention seeker lu?? Kasihan banget sih cari perhatian sampai bikin hal b*go begini," tulis @leole*****.