Menu hidangan ini hadir dalam beraneka rasa seperti Blueberry atau Mixed Berries dengan ice cream dan saus blueberry atau mixed berries yang membuatnya lebih segar.
Ada juga rasa baby dutch pancake dengan Nutella dan potongan buah Strawberry yang pencicipnya merasa bahagia.
4. Punya cara masak yang berbeda
Pada pancake biasa, umumnya setelah adonan selesai akan langsung dituang dan dipanaskan di penggorengan.
Namun cara memasak baby dutch pancake ini berbeda, adonan akan dituang di pan dan dipanggang ke dalam oven selama 20 menit!
Baca Juga:Lembut Banget! Souffle Pancake ala Jepang Kini Hadir di Yogyakarta
5. Disajikan dengan daging
Jika pancake umumnya adalah makanan manis untuk sarapan dan camilan sore. Maka baby dutch pancake ini bisa untuk hidangan utama makan siang.
Ini karena bisa dikreasikan bersama daging tenderloin tebal dan juicy dengan menu baby dutch steak pancake. Bisa juga disajikan bersama sayuran, potongan daging ayam, hingga keju yang membuat pancake jadi lebih kaya rasa.