SuaraJabar.id - Bogor memiliki aneka makanan khas yang menggugah selera. Mulai dari jajanan ringan, hingga kuliner yang memuaskan perut tersedia di kota ini. Berikut akan kami bahas 14 makanan khas Bogor. Ada yang jarang diketahui.
Hampir semua rasa ada di makanan khas Bogor, dari yang gurih, manis, pedas, asam hingga asin. Berikut aneka makanan khas Bogor yang bisa kamu icip jika berkunjung ke sini.
1. Toge Goreng
Makanan ini menawarkan rasa gurih dan pedas dengan citarasa khas toge berpadu dengan bumbu tauco asli. Bumbu tauco tersebut juga dipadukan dengan oncom. Sajian ini semakin nikmat dengan pelengkap berupa kerupuk mie.
Baca Juga:11 Kuliner Jakarta yang Legendaris, Bisa Jadi Oleh-oleh Kalau Main ke Ibukota!
2. Es Pala
Ini adalah minuman khas Bogor yang sudah eksis selama lebih dari 50 tahun. Sesuai dengan namanya, minuman ini terbuat dari bahan dasar buah pala. Minuman ini menyuguhkan cita rasa asam khas buah pala yang dipadukan dengan rasa manis dari gula.
3. Doclang
Doclang sekilas terlihat mirip dengan lontong sayur atau kupat tahu karena terdiri dari ketupat, irisan kentang goreng, tahu goreng, dan telur rebus, yang disiram bumbu kacang dan kecap. Ciri khas dari doclang adalah ketupat yang terbuat dari beras yang dibungkus daun putat.
4. Cungkring
Baca Juga:Diajak Fans Foto Bareng, Pas Dizoom Publik Geger Lihat Isi Keranjang Lorde: Habis Danusan?
Makanan ini terbuat dari bahan dasar kaki sapi. Kaki sapi tersebut dipotong menjadi 4 bagian mulai dari kulit, kikil, dampal, dan urat. Bagian-bagian tersebut diolah secara khusus kemudian diberi kuah bumbu sate.
5. Bapatong
Bapatong sebenarnya adalah singkatan dari bakso kupat gentong. Ini adalah makanan tradisional khas Bogor yang cukup hits karena menawarkan tekstur dan cita rasa yang khas. Ciri khas dari Bapatong adalah dagingnya dibentuk dadu. Bakso tersebut disajikan bersama iga sapi.
6. Ngo Hiang
Ngo Hiang terdiri dari potongan kentang rebus, pangsit berisi daging babi, dan gorengan yang di dalamnya berisi daging babi. Bahan-bahan tersebut disiram dengan kuah kental berwarna kecoklatan seperti bumbu sate padang yang merupakan saus ngo hiong
7. Asinan Jagung Bakar
Asinan merupakan salah satu makanan tradisional Bogor yang banyak diminati. Salah satunya adalah asinan jagung bakar. Sajian ini menggunakan bahan utama berupa jagung bakar dan timun. Jagung bakar tersebut disiram dengan kuah asinan dengan tambahan cabai untuk memberikan cita rasa pedas.
8. Laksa Bogor
Makanan ini memiliki kemiripan dengan Laksa Betawi yaitu sama-sama menggunakan bihun, ketupat, tauge, dan kemangi. Makanan ini juga mirip dengan makanan khas Cianjur, yakni laksa Cianjur. Tetapi, laksa Bogor ditambah dengan telur rebus dan tahu kuning.
9. Soto Mie Bogor
Makanan ini terdiri dari daging, tetelan, mie, kol, kentang, lobak, risol, daun bawang, dan seledri kemudian disiram kuah kaldu kental. Pelengkapnya adalah emping, sambal, dan jeruk nipis.
10. Asinan Bogor
Bogor identik dengan kuliner khas berupa asinan. Jadi kurang afdal rasanya jika ke Bogor tidak menyempatkan diri mencicipi hidangan yang satu ini. Asinan tersebut terdiri dari 2 jenis, yakni asinan sayur dan asinan buah. Asinan sayur terdiri dari aneka sayuran seperti timun, wortel, toge, dan kol. Sementara asinan buah terdiri dari ubi, salak, jambu, kedondong, bengkuang, dan pepaya.
11. Pepes Sagu
Sesuai dengan namanya, makanan ini terbuat dari bahan dasar sagu. Tentunya makanan ini berbeda dengan sajian pepes yang sering dijumpai di pasaran. Kamu bisa mencoba pepes sagu dengan berbagai varian rasa seperti keju, nangka, dan pisang.
12. Ubi Bakar Cilembu
Kuliner yang identik dengan daerah Puncak, Bogor, salah satunya adalah Ubi Bakar Cilembu. Salah satu yang membuat Ubi Cilembu terasa khas adalah adanya cairan lengket seperti gula yang keluar saat ubi dibakar. Rasanya, manis dan terasa legit.
13. Mie Glosor
Berbeda dari mie biasanya, Mie Glosor memiliki tekstur yang lembut dan bumbunya terasa meresap secara sempurna. Apalagi menyantap Mie Glosor akan semakin lengkap dengan adanya siraman bumbu kacang yang pedas di atasnya. Mie Glosor terbuat dari tepung singkong atau aci bersama dengan kunyit.
14. Dodongkol
Dodongkal terbuat dari tepung beras yang ditumbuk halus. Tepung beras tersebut kemudian dikukus bersama dengan gula merah di dalam sebuah aseupan. Aseupan ini berupa kukusan bambu berbentuk kerucut yang menyerupai cetakan tumpeng. Setelah matang, Dodongkal dipotong kecil-kecil dan ditaburi parutan kelapa serta gula merah asli.
Demikian makanan khas Bogor. Selamat menikmati.
Kontributor : Titi Sabanada