SuaraJabar.id - Sebuah warung kelontong di wilayah Kecamatan Rancasari, Kota Bandung menjadi sasaran percobaan perampokan pada rabu (24/11/2021) dini hari tadi.
Dari keterangan polisi, pelaku berjumlah tiga orang dan membawa senjata tajam jenis pisau.
Mereka datang ke warung kelontong milik seorang warga bernama Munar Guritno menggunakan sebuah sepeda motor pada pukul 01.50 WIB.
Dua orang di antaranya kemudian masuk ke dalam warung. Satu sisanya menunggu di atas sepeda motor yang mereka bawa.
Baca Juga:Sejarah Kabupaten Bandung Barat, Berawal dari Gerakan Masyarakat untuk Pemekaran
Kemudian, salah seorang pelaku mengeluarkan senjata tajam jenis pisau dan meminta uang dari korban pemilik warung.
Panik diacungi pisau oleh perampok, korban sempat memberikan uang sebesar Rp 1,5 juta.
Namun korban berubah pikiran usai menyerahkan uang pada pelaku. Ia memberanikan diri untuk melawan dan merebut kembali uang dari tangan pelaku.
Diduga panik, kedua pelaku pun langsung berlari ke arah motor dan langsung kabur. Uang rampasan itupun tidak terbawa oleh pelaku.
"Para pelaku ini bersenjata tajam. Tidak ada korban jiwa maupun kerugian materil. Pelaku berjumlah tiga orang dan saat ini dalam pengejaran Anggita kami," kata Kapolsek Rancasari, Kompol Wendy Boyoh, saat memberikan keterangan di Mapolsek Rancasari.
Baca Juga:Prediksi Persiraja Banda Aceh vs Persib Bandung di BRI Liga 1
Wendy menyebutkan saat ini pihaknya telah menerimanya laporan terkait aksi percobaan perampokan tersebut. Saat ini kata dia, pihaknya tengah melakukan penyelidikan.
Kontributor : Cesar Yudistira