- Alamat email akun google. Biasanya email dalam akun googel memakai @gmail.com
- Pasword yang dipakai
- Nama lengkap
- Nomor Handphone
- Tanggal lahir
- Alasan penutupan akun google
Adapun cara hapus akun google lewat PC sebagai berikut:
- Login ke akun google melalui browser, lewat situs https://myacount.google.com/
- Pilih menu Data dan Personalisasi
- Klik Hapus layanan atau akun
- Pilih Menghapus Akun Google Anda atau lewat https://security.google.com/settings/security/deleteaccount
- Klik Hapus akun saya
- Sementara itu, berikut cara hapus akun google lewar ponsel:
- Buka aplikasi setelan atau seting
- Pilih menu Akun atau Pengguna dan Akun
- Pilih akun yang akan dihapus. Klik Hapus akun
Jika hanya satu-satunya akun google di ponsel, harus memasukkan pola, PIN atau sandi untuk keamanan
Selain itu, kamu juga bisa menghapus akun google melalui Gmail. Caranya sebagai berikut:
- Klik menu pojok kaman atas (di samping pencarian email)
- Klik Manage accounts on this device
- Pilih akun google yang akan dihapus
- Klik Remove account
- Muncul notifikasi untuk konfirmasi ulang. Jika lanjut kamu klik Remove account
Langkah diatas merupakan cara hapus akun google sementara atau remove. Kamu masih bisa membuka akun google itu di ponsel lain atau PC. Jika kamu ingin menghapus permanen dan tidak bisa dipakai lagi di ponsel lain atau di PC, langkahnya sebagai berikut:
Baca Juga:Daftar Aplikasi dan Game Terbaik 2021 Google Play versi Indonesia
- Pilih menu pengaturan atau settings di ponsel
- Pilih menu Account
- Pilih akun google yang akan dihapus
- Pilih google account
- Klik Delete a service or your account atau Hapus layanan atau akun
- Pilih Delete your account
- Ikuti proses selanjutnya hingga akun benar-benar terhapus
Demikian penjelasan mengenai cara hapus akun google. Semoga bisa membantumu saat akan menghapus akun google.
Kontributor : Muhammad Aris Munandar