Prabowo dan Menhan China Bertemu secara Virtual, Ini yang Dibahas

Prabowo juga berharap adanya saling koordinasi antarmiliter Indonesia dan China, seperti latihan militer gabungan dan pelatihan personel.

Ari Syahril Ramadhan
Rabu, 01 Desember 2021 | 20:00 WIB
Prabowo dan Menhan China Bertemu secara Virtual, Ini yang Dibahas
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kanan) saat melakukan pertemuan virtual dengan Menteri Pertahanan Nasional China Wei Fenghe, Selasa (30/11/2021). [ANTARA/HO-ChinaMil/mii]

SuaraJabar.id - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih pada China atas bantuan-bantuan yang diberikan kepada Indonesia dalam melawan pandemi COVID-19.

Hal tersebut diungkapkan Menhan Prabowo ketika mengadakan pertemuan secara virtual dengan Menteri Pertahanan Nasional China Wei Fenghe, Selasa (30/11/2021).

Pertemuan virtual antara Menhan Prabowo dan Menhan China tersebut untuk membicarakan peningkatan kerja sama militer kedua negara.

Dikutip dari Antara yang mengutip dari laman resmi Kementerian Pertahanan Nasional China (MND), Rabu (1/12/2021), Prabowo mengatakan Indonesia dan China merupakan tetangga yang ramah di kala suka dan duka.

Baca Juga:Film Kadet 1947: Perlawanan Pilot Minim Pengalaman Menghadapi Agresi Militer Belanda

Militer Indonesia ingin meningkatkan kerja sama dengan militer China, lanjut mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus TNI (Kopassus) itu.

Selain itu, Prabowo juga berharap adanya saling koordinasi antarmiliter kedua negara, seperti latihan militer gabungan dan pelatihan personel.

Wei dalam kesempatan tersebut mengakui bahwa China dan Indonesia telah meningkatkan kerja sama di berbagai bidang.

Kedua negara, menurut jenderal bintang tiga itu, sudah seharusnya menentang hegemoni dan mental Perang Dingin.

China dan Indonesia juga seharusnya bisa mengatasi persoalan dengan tepat dan menjaga perdamaian di kawasan Asia-Pasifik, kata Wei.

Baca Juga:Soal Prabowo-Puan Terkuat Survei Pilpres, Gerindra: Keputusan Diambil pada Waktu Tepat

Dia juga menyatakan kesiapan militer China untuk memperkuat kerja sama dan mempererat jalinan komunikasi dengan militer Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak