Taman Bunga Nusantara, Menikmati Ratusan Jenis Bunga di Satu Kawasan

Taman Bunga Nusantara menjadi salah satu tempat wisata di Jawa Barat.

Nur Afitria Cika Handayani
Jum'at, 24 Desember 2021 | 14:55 WIB
Taman Bunga Nusantara, Menikmati Ratusan Jenis Bunga di Satu Kawasan
Taman bunga Nusantara (https://www.tamanbunganusantara.com/)

SuaraJabar.id - Jawa Barat merupakan salah satu wilayah yang banyak dikunjungi wisatawan karena keindahan alam dan budayanya. Salah satu tempat wisata yang sudah terkenal dan memiliki pesona indah adalah Taman Bunga Nusantara.

Taman Bunga Nusantara merupakan tempat wisata berbasis agrowisata di Indonesia. Lokasinya berada di Jalan Mariwati KM 7 Kawungluwuk, Sukaresmi, Cianjur, Jawa Barat.

Cianjur merupakan salah satu kabupaten yang masuk dalam wilayah Jawa Barat dan pasundan.

Pasalnya Taman Bunga Nusantara ini menjadi perintis bagi Agro Wisata lainnya seperti yang berada di Malang dan Bandung.

Baca Juga:10 Daftar Taman Bunga di Indonesia: Surga Pesona Edelweis hingga Amarilis

Selain unik, tempat wisata ini juga memiliki banyak nilai edukasi. Sangat cocok dijadikan wisata keluarga.

Taman ini terletak di ketinggian 750 mdpl, dengan rata-rata suhu harian 20 derajat celcius-26 derajat celcius dan curah hujan 2.475,7 mm.

Lokasinya yang strategis membuat taman ini bisa dijangkau dari berbagai arah. Dari jalan Jakarta-Bandung berjarak 9 kilometer.

Di Taman Bunga Nusantara, pengunjung bisa melihat sekaligus menikmati taman bunga yang indah di lahan yang luas.

Kamu akan dibuat betah di taman bunga ini, sebab udaranya segar dan dingin. Hal ini disebabkan lokasinya yang berdekatan dengan Gunung Gede.

Baca Juga:Temui Buruh, Ridwan Kamil Ngaku Tak Bisa Ubah UMK 2022

Taman Bunga Nusantara adalah taman display bunga pertama yang ada di Indonesia. Di taman ini terdapat berbagai jenis koleksi tanaman berbunga yang terkenal unik dari seluruh penjuru dunia.

Hal ini menjadikan Taman Bunga Nusantara sebagai tempat bunga-bunga dari seluruh dunia tumbuh.

Sebab, ratusan varietas tanaman berbunga tertanam di taman ini. Areal yang sangat luas ini menjadi pertumbuhan bunga dari Amerika Selatan, Australia, Afrika dan Asia.

Adapun orang yang merintis atau pemrakarsa Taman Bunga Nusantara adalah Suhardani Bustanil Arifin.

Ia bersama para anggotanya merintis pembangunan taman mulai 1992. Namun pembangunan awal baru dimulai pada 1993.

Pemrakarsa membangun taman itu untuk aset wisata berbasis wisata agro nasional dengan skala internasional.

Taman bunga ini mempunyai luas 35 hektare, dengan pemakaian 23 hektare diisi bunga dan pohon berbunga, 7 hektare untuk taman bermain anak Alam Imajinasi, 2 hektare untuk lahan pembibitan dan 3 hektare untuk Vila Saung dan Saung Aki, yakni restoran dan ruang pertemuan.

Luas lahan yang dimiliki, banyak sekali wahana dengan hamparan bunga cantik dan rumput. Spot ini sangat instagramable alias cocok digunakan untuk foto-foto. Terdapat sejumlah arena di taman ini yang bisa didatangi satu persatu.

Berikut arena yang ada di Taman Bunga Nusantara:

1. Taman Air

Taman ini berisi beberapa tumbuhan air yang berasal dari berbagai negara. Terdapat tumbuhan Cybera papyrus, sebuah tanaman yang digunakan untuk bahan kertas oleh Kaum Mesir Kuno.

2. Taman Mawar

Taman ini khusus diisi bubga mawar dari berbagai jenis. Dengan perawatan yang baik, kamu akan melihat keindahan bunga mawar ini.

3. Taman Perancis

Taman ini dibangun dengan desain Renaissance Perancis yang cukup kental. Taman ini menonjolkan bentuk taman yang rapi, serasi dan indah.

4. Taman Labirin

Tanaman di sini dibentuk menjadi satu labirin yang cukup besar. Taman ini juga disebut maze garden.

Taman Bunga Nusantara [Instagram @tamanbunganusantara]
Taman Bunga Nusantara [Instagram @tamanbunganusantara]

5. Taman Bali

Taman ini dibangun dengan atmosfer khas Bali yang unik. Terdapat sejumlah bangunan khas Bali seperti gapura masui, bale kulkul dan bale bengong.

6. Taman Palem

Di taman ini terdapat lebih dari 100 jenis palem. Karena ditata dengan rapi, membuat lingkungan ini menjadi segar dan indah.

7. Taman Jepang

Taman ini menawarkan suasana khas taman Jepang, meski sederhana tapi taman ini tertata rapi.

8. Rumah Kaca

Di area ini terdapat berbagai jenis bunga. Bunga yang ada di sini merupakan bunga yang tidak kuat dengan cuaca yang ada di Indonesia.

9. Menara Pandang

Menara pandang menjadi ikon di taman ini. Ada empat tingkat di menara ini, kamu bisa menikmati pemandangan sekitar taman bunga.

10. Wahana Alam Imajinasi

Terdapat sejumlah wahana terbaru seperti ATV, tempat bermain anak dan laim-lain.

Adapaun fasilitas yang tersedia di sana adalah:

  • Kereta Doto
  • Garden Tram
  • Mobil wira-wiri
  • Poliklinik atau P3K
  • Nanys Galleria
  • Cafe Marigold
  • Bursa Bunga
  • Gedung Serbaguna
  • Wisma dan Camping Ground
  • Tenda, panggung
  • Lokasi Piknik
  • Gazebo
  • Amphitearher

Adapaun tiket masuk di Taman Bunga Nusantara sebagai berikut:

  • Tiket Masuk Rp40.000
  • Dotto Trains Rp50.000
  • Garden Tram Rp50.000
  • Wira Wiri Rp5000
  • Rumah Kaca Rp5000
  • Maze Garden Rp1000
  • Parkir motor Rp10.000
  • Parkir mobil Rp15.000
  • Parkir minibus Rp20.000
  • Parkir bus Rp25.000

Demikian penjelasan mengenai Taman Bunga Nusantara. Cukup menarik kan? Pastikan tempat wisata ini masuk daftar list liburan selanjutnya.

Kontributor : Muhammad Aris Munandar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini