SuaraJabar.id - Bagi Anda yang aktif di media sosial, punya bakat kreatifitas yang tinggi, mengikuti trend dan pandai dalam menulis, Anda bisa salurkan bakat tersebut agar bisa mendatangkan uang sekaligus pengalaman bekerja di sebuah perusahaan, dengan menjadi Sociai Media Specialist.
Ini adalah pekerjaan dimana seseorang ditugaskan untuk mengelola sejumlah akun media social sebuah perusahaan tempatnya bekerja. Bagi yang menyukainya, pekerjaan ini menjadi sesuatu yang menyenangkan, terlebih gaji Social Media Specialist cukup menggiurkan.
Sebelum mengetahui lebih lanjut mengenai gaji social media specialist, kita ulas dulu mengenai profesi social media specialist. Siapa tahu Anda masuk dalam kriteria profesi ini.
Apa itu Social Media Specialist?
Baca Juga:Gaji Kurir Shopee Xpress, Bisa Lebih Besar dari UMR!
Pada dasarnya SMS mempunyai tanggung jawab untuk mengelola isi akun media sosial sebuah perusahaan. Namun pekerjaan ini tida sekadar mengunggah foto dan membubuhi caption saja. Pekerjaan seorang SMS harus matang dan penuh perencanaan.
Dimulai dari merencanakan konten apa yang menarik untuk social media perusahaannya tersebut, penempatan kontent yang berbeda untuk media sosial, pemilihan visual, penempatan kata-kata dan hastag yang tepat.
Seorang SMS harus memikirkan bagaimana cara membuat brand awareness dan meningkatan engagment di media sosial.
Dalam pekerjaannya, seorang SMS akan berkoordinasi dengan tim digital marketing dan pekerjaannya akan diawasi sepenuhnya oleh Sosial Media Manager
Seiring perkembangannya, bukan hanya perusahaan yang membutuhan seorang SMS. Kini public figure seperti politisi dan selebriti jugamemiliki tenaga SMS masing-masing. Tujuanya tak lain untuk meningkatkan karir, membangun citra dan bagi selebriti untuk membangun karir untuk kesuksesannya.
Baca Juga:Rincian Lengkap Gaji Pramugari dari Berbagai Maskapai Penerbangan
Tugas-tugas Social Media Specialist