Ini Beda Kartu ATM Magnetic Stripe BCA dan Chip

BCA sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia juga akan mengganti kartu ATM magnetic stripe ke chip.

Nur Afitria Cika Handayani
Selasa, 11 Januari 2022 | 08:11 WIB
Ini Beda Kartu ATM Magnetic Stripe BCA dan Chip
Ilustrasi kartu ATM BCA. [Instagram/@goodlifebca]

SuaraJabar.id - Apa perbedaan kartu ATM Magnetic Stripe BCA dengan versi chip? Sudahkah Anda menggantinya?

Perlu diketahui, nasabah dihebohkan lantaran pemblokiran kartu ATM Magnetic Stripe BCA.

Kebijakan itu berdasarkan Surat Edaran Bank Indonesia (BI) No.17/52/DKSP tentang Implementasi Standar Nasional Teknologi Chip dan Penggunaan Personal Identification Number Online Enam Digit untuk Kartu ATM dan atau Kartu Debet yang diterbitkan di Indonesia.

Para nasabah diajak untuk mengganti kartu ATM mereka yang masih versi magnetic stripe.

Baca Juga:Krisis Cip Juga Berimbas ke Printer Canon

Lantas, apa beda kartu ATM magnetic stripe BCA dan Chip? Berikut penjelasannya.

1. Perbedaan Fisik Magnetic Stripe & Chip

Dilansir dari laman Perum Percetakan Negara Indonesia (PNRI) dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI), kartu ATM magnetic stripe adalah kartu pintar yang penyimpanan datanya terdapat pada pita hitam yang terletak di belakang kartu.

Pita hitam tersebutlah yang mengirimkan data kepada alat pembaca kartu melalui gesekan magnetik.

Sementara kartu ATM chip adalah kartu yang penyimpanan datanya lebih banyak di dalam chip yang memiliki CPU, memory, sistem operasi, aplikasi dan fungsi kriptografi.

Baca Juga:Microsoft dan Qualcomm Kerja Sama Buat Chip di Kacamata AR

Laman Bank Indonesia juga menjelaskan dari sisi teknologi, kartu ATM berbasis chip akan memiliki kode keamanan saat dicek menggunakan mesin ATM atau EDC.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak