SuaraJabar.id - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat Irjen Pol Suntana mengajak masyarakat menggiatkan sistem keamanan lingkungan (siskamling) atau ronda malam untuk menjaga terciptanya rasa aman, tenteram, dan nyaman di lingkungan masyarakat.
"Pos ronda dan siskamling agar bisa dihidupkan kembali," katanya saat jumpa pers usai acara "Tebar Benih Ikan" di Situ Bagendit, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Rabu (22/6/2022).
Ia menuturkan kepolisian terus berupaya menjaga terciptanya keamanan, ketertiban, dan kenyamanan untuk masyarakat di daerah ini.
Namun demikian, kata dia, polisi membutuhkan kerja sama dengan semua elemen masyarakat untuk menjaga lingkungan agar tidak terjadi tindak kejahatan.
Baca Juga:Deddy Mizwar Dorong Anak Muda Ramaikan Pilgub Jabar 2024
"Kami mengimbau masyarakat menjaga lingkungan dari segala kejahatan," katanya.
Ia menyampaikan terima masih kepada semua pihak, termasuk unsur Pemerintah Kabupaten Garut dan masyarakat sehingga kepolisian, khususnya Polres Garut bisa melaksanakan tugasnya dengan lancar.
"Dalam rangka HUT Ke-76 Bhayangkara, kami ingin menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, khususnya warga Garut atas segala bantuan dan dukungannya sehingga kepolisian di Polres Garut bisa melaksanakan tugas dengan lancar dan optimal," katanya.
Selain menjaga keamanan lingkungan, Kapolda mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran wabah COVID-19 yang saat ini belum selesai.
"Tetap jaga diri, waspadai bahaya COVID-19, disiplin menggunakan masker, dan jaga prokes," katanya. [Antara]
Baca Juga:Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Bagikan Kabar Duka