"Terima kasih orang baik," komentar warganet.
"Ini baru pengacara top selalu siap membela orang kecil sehat selalu bang," kata warganet.
"Mampus kau mamak-mamak kaya tapi ngutil," ujar warganet lain.
"Ibunya ketar ketir ga si," imbuh warganet.
"Kawal terus bang," timpal yang lainnya.
Alfamart Siap Tempuh Jalur Hukum Selanjutnya
Lewat rilis pers di media sosial resminya, Alfamart mengaku siap mengambil langkah hukum berikutnya apabila diperlukan, lantaran pihaknya juga menyayangkan langkah hukum yang ditempuh konsumen tersebut.
"Alfamart sangat menyayangkan adanya tindakan lanjutan sepihak dari konsumen dengan membawa pengacara yang membuat karyawan Alfamart tertekan," tutur manajemen waralaba minimarket tersebut.
"Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya," sambungnya.