"Jujur aku setelah denger cerita doi kalau ibunya ngejek aku, kebayang sampai sekarang sakitnya," tutur sender.
Pacar sender memberikan nasihat supaya tak perlu memikirkan omongan ibunya itu.
"Tapi namanya cewek ya kalau dihina fisik kan nyesek to the bone," lanjutnya menambahkan.
Lebih lanjut, sender kini mengalami dilema tak tahu harus bertindak.
Sebab, dia berasal dari keluarga tak harmonis dan broken home sehingga takut rumah tangga sender kedepannya mengalami hal serupa.
Cuitan itu seketika ramai dan dibanjiri beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar.
Sejumlah warganet bahkan sampai memberikan saran dan nasihat kepada sender, namun adapula yang ikut kesal dengan si mertua ataupun pacarnya.
"Ketika mama pacarmu ngomong gitu, pacarmu secara aktif membela kamu atau manut-manut aja? Ini bisa jadi preview pernikahan kalian sih. Bayangkan tiap ada konflik dengan ibu mertua nanti, kamu mesti berjuang sendirian karena suamimu sendiri berpihak pd mamanya. Bakal menguras energi banget," tulis @shan***.
"Kenapa juga cowok lu malah cerita ke lu sih," komentar @mlue***.
Baca Juga:Wajib Tau! Ini Tips Dapat Restu Menikah dari Orang Tua dan Calon Mertua
"Aku sih bakal pikir-pikir lagi buat lanjut. Nikah itu kan nggak hanya melibatkan dua orang, tapi dua keluarga juga. Lah kalo keluarga pihak laki bikin kita ngebatin terus, kasian mental kitanya," imbuh @billie***.