SuaraJabar.id - Baru-baru ini sebuah video seorang pemuda yang lumpuh dan ditelantarkan oleh keluarganya tengah menjadi sorotan.
Video itu dibagikan kembali oleh akun @dunia_kaumhawa di jejaring media sosial Instagram.
Rekaman video menunjukkan sebuah gubuk yang bahkan terlihat seperti kandang hewan di kebun.
Si perekam dan orang lain yang menghampiri gubuk tersebut menemukan bahwa tempat itu juga dikunci dari luar.
Baca Juga:Terungkap, Ini Alasan Brigjen NA Tembak Kucing di Sesko TNI di Bandung
Ketika pintu gubuk tersebut dibuka, seorang pemuda laki-laki tampak duduk di dalamnya.
Pemuda beramput cepak itu duduk dengan kemeja putih bermotif biru kehijauan.
Menurut keterangan, pemuda berusia 24 tahun itu mengalami kelumpuhan sehingga ditelantarkan oleh keluarganya sendiri.
"Seorang anak muda lumpuh yang bernama Valdi berumur 24 tahun, mengaku orang Cisoka ditelantarkan keluarganya di tempat gubuk seperti kandang kambing," tulis keterangan dikutip SuaraJabar.id, Kamis (18/08/2022).
Saat si perekam bertanya pun Valdi tampak menanggapi dengan cepat dan lancar.
Sementara itu, di bawah gubuk tersebut terdapat genangan air kotor dan sejumlah sampah plastik.
Lebih lanjut, lokasi pemuda tersebut disebut berada di kampung Pasirawi RT 001/RW 002 Desa Sukaasih Kecamatan Pasarkemis, Kabupaten Tangerang, Banten.
Unggahan itu pun seketika ramai dibanjiri beragam tanggapan di kolom komentar.
"Ya Allah anak sakit bukannya diurusin dirawat diberobatin malah ditelantarin. Tega banget," tulis @raff***.
"Jangan dikembalikan ke keluarganya, takutnya bakalan digituin lagi. Mending dikasih Dinsos biar dibina terus kasih kerjaan lumpuh bukan halangan untuk bisa berkreasi menghasilkan," ungkap @arkan***.
"Ya Allah tega banget keluarganya," komentar @shinta***.
"Astaghfirullah kok tega ya keluarganya. Semoga tetangga perangkat desa dan pemda setempat bisa segera membantu," tutur @bet***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan ratusan tanda suka dan puluhan komentar.