Jangan Sampai Terjebak Macet, Ini Rekayana Lalu Lintas di Bandung Barat saat Aksi Ribuan Buruh Hari Ini

Lalu lintas dari Bandung ke Cianjur bakal dialihkan melalui lajur kanan.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 13 September 2022 | 05:30 WIB
Jangan Sampai Terjebak Macet, Ini Rekayana Lalu Lintas di Bandung Barat saat Aksi Ribuan Buruh Hari Ini
ILUSTRASI - Massa buruh bawa poster bergambar Puan Maharani menangis karena BBM naik. (Suara.com/Bagaskara)

SuaraJabar.id - Ribuan buruh di Kabupaten Bandung Barat berencana untuk menggelar aksi untuk menyikapi kenaikan harga BBM jenis Pertalite dan Solar pada Selasa (13/9/2022).

Untuk mengantisipasi dampak dari penyampaian aspirasi itu, polisi menyiapkan skema rekayasa lalu lintas di Jalan Raya Padalarang.

Jalan Raya Padalarang dari Bandung menuju dianjur bakal ditutup sementara.

Lalu lintas dari Bandung ke Cianjur bakal dialihkan melalui lajur kanan.

Baca Juga:Panglima Minta Pemerintah Bantu Nelayan Imbas Kenaikan BBM

Sedangkan dari arah sebaliknya Cianjur menuju Bandung dialihkan ke Pasar Tagong Padalarang menuju jalan Cihaliwung.

"Kita buat rekayasa lalin untuk antisipasi demo besok. Intinya arus dari Bandung ke Cianjur contraflow," kata Kanit Lantas Polsek Padalarang, Iptu Erin Herinduansyah, Senin (12/9/2022).

Diketahui, 4 serikat buruh KBB berencana menurunkan massa sebanyak 2.000 buruh dalam aksi menolak kenaikan harga BBM.

Erin menerangkan, rekayasa lalin tersebut tetap mempertimbangkan kondisi lapangan serta jumlah masa yang bakal datang.

Selain rekayasa, Polisi juga akan melakukan pengawalan aksi long march dari kawasan industri Batujajar dan Cimareme agar lalu lintas tetap terkendali.

Baca Juga:Panglima Laot Aceh Minta Pemerintah Bantu Nelayan Terdampak Kenaikan Harga BBM

"Kalau lihat yang sudah berjalan memang seperti itu (dikawal) dari titik pemberangkatan atau titik kumpul akan dikawal oleh anggota Sabhara dan Satlantas demi kelancaran jalur," kata Erin.

Menurutnya, pengawalan tersebut dilakukan supaya aksi long march dari ribuan buruh tersebut tidak sampai menyebabkan kemacetan hingga bisa menghambat aktivitas masyarakat.

"Jangan sampai aksi rekan kita (buruh) ini dari mulai titik awal sampai DPRD menyebabkan hambatan," ucapnya.

Terkait hal ini, pihaknya juga sudah mengarahkan para buruh untuk tidak menganggu arus lalu lintas baik dari arah Cianjur maupun arah sebaliknya, sehingga perlu dilakukan pengawalan.

"Untuk pengawalan aksi unjuk rasa ini kami berkoordinasi dengan anggota Satlantas Polres Cimahi selaku satuan tingkat atas dari Polsek Padalarang," ujar Erin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini