Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa di Tasikmalaya Sandera Mobil Tangki Pertamina

Massa aksi yang melakukan demo itu terdiri dari masyarakat dan mahasiswa yang tergabung dalam Tasik Nyaring.

Galih Prasetyo
Jum'at, 16 September 2022 | 09:13 WIB
Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa di Tasikmalaya Sandera Mobil Tangki Pertamina
Puluhan massa aksi di Kota Tasikmalaya, memberhentikan paksa sambil menaiki mobil tangki milik PT Pertamina (Harapanrakyat.com)

SuaraJabar.id - Penolakan terhadap kebijakan pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) masih terus dilakukan sejumlah elemen mahasiswa, buruh dan masyarakat umum. Di Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah mahasiswa sempat menyandera mobil tangki milik PT Pertamina.

Aksi penyanderaan ini terjadi saat mobil tangki milik PT Pertaminan melintas sekitar Alun-alun Kota Tasikmalaya, Kamis (15/09/2022).

Sebelumnya, para mahasiswa ini melakukan longmarch dan sempat membakar ban tengah jalan. Aksi longmarch dilakukan mahasiswa dari Alun-alun ke Taman Kota (Tamkot), sembari terus menyuarakan penolakan kenaikan harga BBM.

Massa aksi yang melakukan demo itu terdiri dari masyarakat dan mahasiswa yang tergabung dalam Tasik Nyaring.

Baca Juga:Demo Tolak Kenaikan BBM, Massa Demonstrasi ARAK Gelar Panggung Rakyat di Malioboro

Korlap aksi, Junen Hudaya mengatakan, pihaknya menggelar aksi tolak harga BBM naik, karena kebijakan tersebut telah mengganggu stabilitas harga bahan pokok.

“Oleh sebab itu, kita menuntut pemerintah pusat untuk segera menurunkan harga BBM kembali seperti sedia kala,” ucapnya mengutip dari Harapanrakyat.com--jaringan Suara.com

Lebih lanjut Junen mengatakan, pihaknya juga meminta Presiden Jokowi mengevaluasi PT Pertamina. Karena masyarakat menengah ke bawah sangat merasakan dampak dari kenaikan harga BBM. Seperti naiknya sejumlah bahan pokok, mulai dari sayuran, telur dan daging.

“Akibat kenaikan BBM ini, budaya pun terdampak. Bahkan aksi kriminal meningkat. Meski BBM sudah naik, kita tetap akan terus melakukan demo sampai harga BBM turun. Rencananya kita akan menggelar aksi dari Tasik berangkat ke Jakarta,” kata Junen.

Baca Juga:Massa BEM SI Kembali Demo Tolak Kenaikan BBM di Patung Kuda, Tuntut 3 Ini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak