Misteri Mayat Pria tanpa Kelamin dengan Tangan Terborgol Mulai Temui Titik Terang

"Keluarganya sedang kami periksa. Besoklah kita sampaikan kepastianya, terang Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya.

Ari Syahril Ramadhan
Rabu, 09 November 2022 | 18:14 WIB
Misteri Mayat Pria tanpa Kelamin dengan Tangan Terborgol Mulai Temui Titik Terang
Ilustrasi mayat. [Antara]

SuaraJabar.id - Misteri penemuan mayat pria dengan kondisi tanpa kelamin dan tangan terborgol mulai menemuo titik terang. Pasalnya, ada sebuah keluarga dari Pangandaran yang mengaku kehilangan anggota keluarga dan kini tengah melihat jenazah tersebut.

Sebelumnya, jenazah pria itu ditemukan bawah Jembatan Sukarame, Desa Sukawangun, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya pada Minggu (6/11/2022).

Sejak ditemukan, jenazah tersebut selanjutnya dalam penanganan pihak kepolisian. Pada Rabu (9/11/2022) kemudian datang satu keluarga yang hendak melihat jenazah itu yang tersimpan di RSUD SMC, untuk memastikan apakah benar jenazah itu bagian dari anggota keluarga mereka.

“Ada yang ngaku keluarganya datang, bawa identitas korban. Semoga itu benar dengan ciri-cirinya. Tapi kami akan cocokkan lagi semuanya. Makanya keluarganya sedang kami periksa. Besoklah kita sampaikan kepastianya,” terang Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ari Rinaldo.

Baca Juga:Geger, Pria Tanpa Identitas Gantung Diri di Tiang Bendera Kantor Camat Kertapati Palembang

Adapun identitas yang pihak keluarga bawa menerangkan bahwa jenazah tersebut bernama Iwa. Ia merupakan warga Kampung Pagadungan, Desa Pagarbumi, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran.

Selain identitasnya, pihak kepolisian masih dalam proses mengungkap penyebab kematiannya. Proses autopsi masih berlangsung bahkan melibatkan tim forensik dari Polda Jabar di RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya.

“Autopsi masih kami lakukan di RSUD SMC. Kita harus pastikan dulu kenapa meninggalnya,” Ari menandaskan.

Sebelumnya diberitakan, seorang warga yang hendak memancing menemukan mayat pria tanpa identitas di sekitar Sungai Ciwulan, Desa Sukawangun, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya pada Minggu (7/11/2022).

Awalnya, warga bernama Ahmad Badrudin tersebut berada di atas jembata untuk mencari spot memancing di sungai.

Baca Juga:Penutupan Hiburan Malam Tak Otomatis Selesaikan Masalah Prostitusi, Aktivis: Kini Bisa Dipesan Online

Namun ia melihat sebuah objek yang awalnya ia kira sebagai boneka. Posisinya tersangkut di batang pohon yang menyangkut ke besi Jembatan Sukarame.

Ia kemudian mendekati objek yang mirip boneka tersebut. Namun ternyata objek yang ia kira boneka itu adalah mayat seorang pria.

“Saya mau mancing lagi keceng keceng dulu untuk melepas pancingan ke sungai, saya berada di atas jembatan. Pas dilihat-lihat dikira boneka, terus dideketin ternyata mayat,” kata Ahmad, Minggu (6/11/2022).

Begitu mengetahui ada penemuan mayat di sungai, warga pun berdatangan untuk melihat mayat tersebut.

Salah seorang warga, Adi, mengatakan, ada borgol pada bagian tangan kanan mayat tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini