Jelang Laga Persib Bandung vs Madura United, Bojan Hodak Buka-bukaan Soal Kekuatan Lawan

Persib Bandung akan melakoni pertanyaan tandang menghadapi Madura United. Bojan Hodak mengakui lawan yang dihadapi anak asuhnya bukanlah lawan yang mudah untuk dikalahkan.

Rizki Laelani | Firman
Rabu, 01 November 2023 | 15:21 WIB
Jelang Laga Persib Bandung vs Madura United, Bojan Hodak Buka-bukaan Soal Kekuatan Lawan
Ilustrasi prediksi Madura United vs Persib. [Suara.com]

SuaraJabar.id - SuaraJabar.Id - Memasuki putaran kedua Liga 1 23/24, Persib Bandung akan melakoni laga lanjutan dengan bertandang ke markas Madura United (01/11/23). 

Lawatan anak asuh Bojan Hodak ke Madura dipastikan tidak mudah, pasalnya Laskar Sapeh Kerab tengah berupaya untuk bangkit setelah 2 pertandingan terakhir gagal meraih 3 poin. 

Madura United saat ini berada di posisi ketiga di bawah Persib Bandung yang berada di posisi kedua. 

Anak asuh Mauricio Souza tersebut memiliki misi untuk kembali merebut posisi kedua yang diambil alih Maung Bandung. 

Baca Juga:Bawa Misi Khusus Jelang Lawan Madura United, Bojan Hodak Dibuat Putar Otak

Di sisi lain, Bojan Hodak memperkirakan pertandingan nantinya akan berjalan dengan sangat sulit, kedua tim sama-sama memburu poin penuh. 

Lebih lanjut, ia mengakui Madura United merupakan salah satu tim yang sulit untuk dikalahkan. 

"Madura adalah lawan yang sulit dikalahkan. Apalagi mereka baru dua kali menelan kekalahan," ujarnya. 

Terlebih Madura United memiliki motivasi yang berlipat ganda untuk bisa mengalahkan Persib di hadapan pendukungnya. 

Saya yakin besok mereka akan tampi all out untuk bisa meraih tiga poin," imbuhnya. 

Baca Juga:Bojan Hodak Enggan Remehkan Lawan, Yakin Madura United Bakal All Out Hadapi Persib

Meski begitu, Bojan tetap optimis anak asuhnya akan merepotkan Madura United dan tetap berpeluang menjaga tren positif Persib. (*) 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini