SuaraJabar.id - Mahasiswa jurusan teknik menjadi salah satu lulusan yang paling banyak dicari berbagai perusahaan saat ini
Mahasiswa lulusan ini nantinya bisa menjadi konsultan, teknisi, pengawas permesinan, hingga staf ahli di bidangnya.
Maka, tak heran jika banyak calon mahasiswa yang berbondong-bondong masuk kuliah jurusan teknik.
Kota Bandung sebagai Kota Pendidikan tentunya memiliki beragam perguruan tinggi atau institusi pendidikan yang menyediakan beragam jurusan teknik.
Baca Juga:Profil Bagus Rahmat Setiaji, Panitia Greenlane Festival Tilap Rp 1,5 Miliar Buat Foya-foya
Salah satunya politeknik, cukup beragam berdiri politeknik di Ibukota Jawa Barat ini.
Berikut daftar politeknik negeri maupun swasta di Bandung yang memiliki atau menyediakan jurusan teknik dengan berbagai program studi atau prodinya.
1. Politeknik Sekolah Tinggi Teknik Tekstil Bandung (STTT)
Dilansir dari laman stttekstil.ac.id, Politeknik negeri yang berada di kawasan Kebonwaru tepatnya di Jalan Jakarta, Kota Bandung ini menyediakan tiga program studi (prodi) di bidang tekstil jenjang S1. yaitu Prodi Teknik Teknik Tekstil, Prodi Kimia Tekstil, dan Prodi Produksi Garmen. Sedangkan, untuk jenjang S2 atau magister, Politeknik STTT Bandung memiliki Prodi Rekayasa Tekstil dan Apparel.
2. Politeknik Negeri Bandung (PolBan)
Politeknik berstatus negeri lainnya, PolBan, juga memiliki berbagai jurusan teknik. Disitat dari laman polban.ac.id, politeknik yang berada di kawasan Gegerkalong ini setidaknya menyediakan tiga opsi bidang kuliah. Ketiga opsi bidang kuliah tersebut meliputi bidang rekayasa, bidang non rekayasa, dan terapan.
Bidang rekayasa tersedia Jurusan Teknik Sipil, Jurusan Teknik Mesin, Jurusan Teknik Refigerasi dan Tata Udara, Jurusan Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Elektro, Jurusan Teknik Kimia, dan Jurusan Teknik Komputer dan Informatika. Adapun bidang non rekayasa, yaitu Jurusan Akuntansi, Jurusan Administrasi Negara, dan Jurusan Bahasa Inggris.