Ade Sekeluarga Terpaksa Mengungsi, Rumahnya Ambruk Diguyur Hujan Lebat

Ade berharap mendapat bantuan dari pemerintah setempat.

Syaiful Rachman
Selasa, 28 Januari 2025 | 16:04 WIB
Ade Sekeluarga Terpaksa Mengungsi, Rumahnya Ambruk Diguyur Hujan Lebat
Ade melihat rumahnya yang ambruk akibat diguyur hujan. Foto: Aang/HR

SuaraJabar.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan sebuah rumah semi permanen di Kelurahan Regol Wetan, Kecamatan Sumedang Selatan, ambruk pada Senin (27/1/2025). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

“Hujan deras yang berlangsung lama pada Minggu (27/1/2025) membuat bangunan dari bahan bambu ini tidak mampu menahan beban,” ungkap Ade Hermanto, pemilik rumah.

“Alhamdulillah, tidak ada korban, meskipun saat kejadian saya dan anak saya sedang berada di dalam rumah,” sambungnya dilansir harapanrakyat.com, jaringan suara.com, Selasa (28/1/2025).

Akibat kejadian ini, Ade beserta keluarganya terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga:Polres Garut Tingkatkan Patroli dan Pengamanan di Objek Wisata Selama Libur Panjang

“Kami sekarang mengungsi karena takut rumah yang tersisa bisa ambruk lebih parah jika hujan terus turun,” katanya.

Rumah yang ambruk tersebut sudah dalam kondisi lapuk dan tidak kokoh. Kondisi ini diperparah dengan hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut dalam waktu yang cukup lama.
Bagian atap ruang tamu yang terbuat dari bahan bambu tidak mampu menahan beban air hujan sehingga ambruk.

Pemerintah setempat diharapkan dapat memberikan bantuan kepada keluarga yang terdampak bencana ini. Ade berharap rumahnya dapat segera diperbaiki agar keluarganya dapat kembali tinggal di rumah tersebut.

“Harapannya ada bantuan dari pemerintah untuk memperbaiki rumah yang rusak, agar bisa kami tempati kembali,” ujar Ade.

Kejadian ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu waspada terhadap bencana alam, terutama saat musim hujan. Masyarakat diimbau untuk memeriksa kondisi rumah secara berkala dan melakukan perbaikan jika ditemukan kerusakan.

Baca Juga:Tiga Orang Korban Sate Beracun Masih Dirawat di Rumah Sakit, Puluhan Lainnya Diperbolehkan Pulang

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak